KALIANDA – Karang Taruna Indonesia (KTI) Kabupaten Lampung Selatan akan memperingati puncak Bulan Bhakti Karang Taruna (BBKT) pada Desember mendatang. Pada peringatan acara besar yang akan digelar pada akhir tahun itu, Karang Taruna Lamsel berencana menggelar sejumlah kegiatan, salah satunya open turnamen voli. Ketua KTI Lamsel, Erdiyansyah, S.H.,M.M mengatakan bahwa pihaknya memiliki rencana untuk mengadakan open turnamen yang akan diikuti seluruh tim se-Lamsel. Turnamen ini diadakan dalam rangka BBKT KTI. “Ada rencananya, seluruh tim se-Lamsel. Karena ini open turnamen,” kata Erdi kepada Radar Lamsel, Selasa (4/12/2018). Pria yang akrab disapa Erdi ini mengatakan, pemenang open turnamen tersebut akan menyandang status juara umum. Mereka akan diberi trofi dan hadiah dalam kejuaraan itu. “Ada hadiahnya, berikut uang tunai,” katanya. Selain turnamen voli, Erdi mengatakan bahwa pihaknya juga akan menggelar sejumlah kegiatan lain seperti bakti sosial (baksos), dan kegiatan lainnya. Khusus untuk baksos, KTI Lamsel akan mengundang anak-anak panti asuhan untuk ikut bergabung dalam acara. “Nanti kita undang di acara, kita akan berikan sedikit sanunan kepada anak-anak yang membutuhkan,” katanya. Lebih jauh Erdi mengatakan, pada perayaan BBKT, KTI Lamsel akan mengadakan bazaar dan pertunjukkan pentas seni budaya. Nantinya, musisi dari masing-masing KTI kecamatan akan mentas di acara pensi tersebut. (rnd)
KTI Lamsel Peringati BBKT
Rabu 05-12-2018,08:54 WIB
Editor : Redaksi
Kategori :