GEDONGTATAAN - Badan Anggaran (Banang) DPRD memberikan sejumlah saran dan rekomendasi kepada pihak eksekutif terkait upaya Peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD). Legislatif meminta kepada Pemkab Pesawaran terutama bagi Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang menjadi pengelola PAD untuk lebih bersungguh-sungguh menaikan sektor pendapatan.
Menurut Banang DPRD, upaya peningkatan PAD tersebut dapat dilakukan melalui usaha-usaha seperti mengintensifikasi dan ekstensifikasi pendapatan serta bekerja sama dengan pihak ketiga untuk menghitung besarnya potensi objek Pajak dan Retribusi Daerah terutama yang mempunyai potensi besar antara lain Pasar Daerah, Restoran dan Hotel serta Izin Mendirikan Bangunan (IMB).
\"Sosialisasi yang intensif kepada masyarakat juga perlu dilakukan untuk meningkatkan kesadaran wajib pajak dan retribusi daerah untuk membayar tepat waktu. Selain itu, untuk meningkatkan Pendapatan Daerah dari hasil laba perusahaan, Pemerintah Daerah dapat memberikan penyertaan modal kepada Perusahaan Daerah yang potensial,\" ujar Anggota Banang DPRD Pesawaran, Aria Guna saat menyampaikan hasil pembahasan ditingkat Banang, Senin (8/7).
Sedangkan untuk BPJS dan Jamkesda, diarahkan ke Puskesmas sehingga ini menjadi tambahan Pendapatan Daerah dari Dinas Kesehatan. Namun penarikan pajak dan retribusi harus diikuti dengan peningkatan pelayanan. \"Misalnya menambah sarana dan prasarana yang ada serta meningkatkan pengawasan terhadap petugas penarik pajak dan retribusi daerah,\" jelasnya.
Untuk itu, DPRD meminta agar Pemerintah Daerah bersungguh-sungguh dalam menggali sumber-sumber potensi pendapatan asli daerah yang ada di Kabupaten Pesawaran, sehingga anggaran pembangunan daerah dapat meningkat terutama pembangunan infrastruktur. Selain itu, Pemerintah Daerah harus mempromosikan Kabupaten Pesawaran dan memberikan kemudahan berinvestasi serta memberikan insentif berupa keringanan pajak guna menarik calon-calon investor agar mau berinvestasi di Kabupaten Pesawaran.
\"Bupati Pesawaran agar memerintahkan Kepala OPD terkait untuk meningkatkan pengendalian atas pemungutan dan penatausahaan penerimaan retribusi pemakaian kekayaan daerah. Bupati juga agar lebih serius dalam memacu koordinasi lintas OPD guna pencapaian target PAD yang lebih maksimal dan kepada kepada OPD untuk lebih kreatif dan inovatif dalam menggali potensi-potensi PAD serta secara kongkret mampu membangun komunikasi dan koordinasi di dalam internal OPD,\" tandasnya. (Rus)
DPRD Minta OPD Genjot PAD
Selasa 09-07-2019,09:28 WIB
Editor : Redaksi
Kategori :