Meriahkan HUT RI, K3S Ketapang Gelar Berbagai Lomba

Selasa 13-08-2019,09:10 WIB
Reporter : Redaksi
Editor : Redaksi

KETAPANG – Momen peringatan hari ulang tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia ke-74 terus menggema di seluruh pelosok tanah air. Untuk memeriahkan HUT RI setiap tahunnya, lembaga atau instansi menggelar berbagai kegiatan, seperti festival budaya, kuliner dan  kegiatan olahraga. Kemeriahan juga terlihat di Kecamatan Ketapang. Pemerintah Kecamatan Ketapang bersama lembaga pendidikan menggelar berbagai perlombaan di lapangan kantor camat Ketapang, Senin (12/8). Ketua Kelompok Kerja Kepala Sekolah (K3S) Kecamatan Ketapang Herliansyah, S.Pd mengatakan, berbagai perlombaan dibidang olahraga ini, selain menjalin hubungan silaturahmi antara murid dan guru, juga mengenalkan sosok para pahlawan yang telah berjuang mempertahankan kemerdekaan kepada anak-anak usia sekolah dasar. “Sehingga dengan mengenalkan jasa-jasa para pejuang tersebut, anak-anak kita juga bisa menghargai apa yang telah diperbuat oleh pejuang terdahulu,” kata Herliansyah dilokasi perlombaan, Senin (12/8). Ia berharap kegiatan seperti ini jangan berhenti sampai disini saja. “Mari kita bekali anak-anak dengan akhlak mulia, kemandirian, motivasi, dan memfasilitasi kreativitas mereka dengan semangat kemerdekaan,\" tambahnya. Lomba ini diikuti sekitar 27 SDN se-Kecamatan Ketapang. Adapun lomba yang dilaksanakan adalah lomba sepakbola mini putra, lomba bola voli mini putra dan putri, lomba bulutangkis dan tenis meja. Pada  lomba sepak bola dan bola voli mini yang berakhir hingga pukul 16.40 WIB kemarin,  juara I Sepak bola mini disabet SDN 2 Karangsari, Juara 2 SDN Berundung dan Juara 3 SDN 1 Sripendowo. Kemudian juara I Bola Volly mini putra disabet SDN 2 Karangsari, Juara 2 SDN Sidoasih dan juara 3 SDN Berundung.  Sementara pada lomba Bola Volly mini putri, juara I 1 diraih SDN Legundi, Juara 2 SDN Tridarmayoga dan Juara 3 SDN 2 Sumur. \"Lomba gerak jalan kita laksanakan usai upacara peringatan hari kemerdekaan,\" ucap Ketua K3S Kecamatan Ketapang ini. (man)

Tags :
Kategori :

Terkait