Satpol-PP Siap Disiagakan pada Setiap SKPD

Rabu 30-03-2016,09:21 WIB
Reporter : Redaksi
Editor : Redaksi

KALIANDA –Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol-PP) Lampung Selatan mulai melakukan pendataan atau inventarisasi anggota yang bakal disiagakan di setiap SKPD. Itu dilakukan sesuai dengan arahan Bupati Lamsel Dr. H. Zainudin Hasan, M.Hum untuk menjaga keamanan dilingkungan SKPD tersebut. Kepala Satpol-PP Lamsel Suryadi, S.E., mengungkapkan, setidaknya pihaknya menyiapkan satu sampai dua orang anggota Satpol-PP untuk menjaga setiap SKPD. “Sekarang baru kita data anggota keseluruhan yang kita miliki,”ungkap Suryadi diruang kerjanya, kemarin. Menurutnya, jumlah Satpol-PP yang ada saat ini akan dioptimalkan untuk disiagakan di setiap SKPD. Jika jumlah anggota yang ada di kabupaten tidak mencukupi, tidak menutup kemungkinan pihaknya akan melibatkan anggota yang ada di kecamatan. “Maka yang saya katakan tadi, kita data dulu semuanya. Baru, kita bagi untuk di SKPD. SKPD yang kecil kita beri satu anggota, sementara yang besar bisa dua anggota,”katanya. Selain ikut membantu menjaga keamanan di setiap SKPD, tugas anggota Satpol-PP itu juga untuk mengecek absensi para aparatur sipil negara (ASN). Sehingga, ASN akan lebih tertib dan tepat waktu dalam bekerja. “Mereka juga wajib mempertanyakan setiap tamu yang datang ke SKPD. Ini sesuai dengan perintah pimpinan untuk lebih menertibkan roda pemerintahan. Agar, para kepala satker juga merasa nyaman dalam menjalankan pekerjaannya,”terangnya. Lebih lanjut dia mengatakan, paling lambat pekan depan seluruh SKPD sudah ada petugas Satpol-PP yang berjaga. “Mudah-mudahan minggu depan sudah rampung di data dan bisa kami bagi tugasnya,”pungkasnya. (idh)

Tags :
Kategori :

Terkait