Penyemprotan Disinfektan Masif di Ketapang

Kamis 02-04-2020,09:19 WIB
Reporter : Redaksi
Editor : Redaksi

KETAPANG – Gerakan memutus mata rantai dan mencegah penyebaran virus Corona atau Covid-19 didesa-desa terus digalakkan. Di Kecamatan Ketapang hampir semua desa di kecamatan pesisir Ketapang itu sudah melakukan penyemprotan disinfektan dirumah warga dan tempat-tempat umum. Di Desa Kemukus misalnya. Di desa ini, semua aparatur desa dibantu masyarakat secara bergotong royong melakukan penyemprotan secara serentak seluruh kampung tersebut. Penyemprotan desinfektan didampingi langsung Kepala Desa Kemukus Imam Junaidi, petugas kesehatan, Babinsa dan Babinkamtibmas desa setempat. Menurut Kepala Desa Kemukus Imam Junaidi, pemerintah desa setempat sudah membentuk tim satuan tugas (satgas) yang bertugas memantau setiap warga yang datang dan pergi. Dikatakan, tim satgas ini akan memberikan pemahaman kepada masyarakat tentang bahaya penyebaran virus Corona atau Covid-19. “Tim Satgas sudah dibentuk dan menjalankan tugasnya memantau setiap orang yang datang dan pergi. Warga yang datang dari luar daerah akan di cek kesehatannya. Untuk mencegah masuknya virus Corona, pemerintah desa sudah membuat Screening bilik proteksi dibalai desa,”tutur Imam Junaidi, Rabu (1/4/2020). Imam juga mengatakan, pihaknya secara bergotong royong bersama masyarakat melakukan penyemprotan sarana dan area umum seperti masjid, warung dan rumah-rumah warga. “Ada penyemprotan di  dua Pos aktif di gerbang pintu masuk desa 1 x 24 jam dan dijaga oleh satgas linmas,” ujarnya. Imam Junaidi menghimbau warganya agar selalu menjaga kebersihan dan pola makan yang sehat untuk menjaga kesehatan. Imam juga mengimbau kepada warga agar menyiapkan sarana cuci tangan di depan rumah. “Setelah beraktivitas diluar rumah cuci tangan yang bersih menggunakan sabun. Ini untuk mencegah penyebaran virus Corona,”pungkasnya.(man)

Tags :
Kategori :

Terkait

Terpopuler