TANJUNG SARI - Pemilihan Kepala Dusun (Pilkadus) di Dusun VI, Desa Kertosari, Kecamatan Tanjung Sari berlangsung khidmat dan kondusif, Jumat (18/9). Dari hasil pantauan Radar Lamsel, terdapat total 440 suara pada ajang Pilkadus tersebut. Sementara, calon Kadus nomor I Warino unggul 168 suara dari nomor urut II Vicka Novitria. Ketua Panitia Pilkadus Dusun VI, Desa Kertosari, Prawoto menjelaskan, dalam ajang itu, Warino tercatat memperoleh 226 suara, sedangkan Vicka Novitria memperoleh 68 suara. \"Totalnya tercatat ada total 440 suara, 225 laki-laki dan 215 perempuan. Pilkadus ini diadakan karena Kadus sebelumnya sudah berusia lebih 60 tahun,\" Ujarnya kepada Radar Lamsel usai penghitungan suara. Dia mengatakan, kedua calon Kadus tersebut dicalonkan langsung oleh masyarakat di Dusun itu. \"Karena Kadus yang sebelumnya mengundurkan diri, masyarakat meminta pemilihan Kadus untuk mengisi kekosongan,\" Terangnya. Sementara itu, Kepala Desa (Kades) Kertosari Albert Halomoan S mengatakan, berlangsungnya Pilkadus di dusun itu berjalan kondusif. \"Kondusif mas, nanti kita minta rekom ke Camat untuk pengukuhan Kadus terpilih,\" Imbuhnya. Disisi lain, Kadus terpilih Warino mengatakan jika dirinya akan berupaya memegang amanah itu dengan baik. \"Dengan terpilihnya saya menjadi Kadus ini, mudah-mudahan kedepannya Dusun IV bisa lebih baik lagi,\" Tuturnya.(cw1)
Hebat, Jadi Kadus Lewat Pilihan Warga!
Senin 21-09-2020,09:28 WIB
Editor : Redaksi
Kategori :