WAY KHILAU - Bakal Calon Bupati Pesawaran M Nasir berkomitmen untuk menghidupkan Nuansa Keagamaan di Kabupaten Pesawaran. Hal ini ditegaskan saat menghadiri kegiatan pengajian di Desa Kubu Batu, Kecamatan Way Khilau, Minggu (20/9).
Selain ingin mendekatkan diri dengan masyarakat, dalam kesempatan tersebut, M Nasir juga memberikan santunan kepada 50 anak yatim di wilayah setempat.
\"Kegiatan keagamaan seperti ini merupakan salah satu program kita untuk menuju Kabupaten Pesawaran lebih hebat, sejahtera, dan berkeadilan. Karena dengan silaturahmi ini kita bisa saling mempererat tali silaturahmi dengan masyarakat langsung,\" terang M. Nasir.
M. Nasir yang didampingi istrinya Yenni Amalia memohon doa restu kepada masyarakat setempat agar jalannya di permudah untuk memimpin Kabupaten Pesawaran.
\"Insya Allah saya bertekad sebagai putra Pesawaran, berkomitmen agar Pesawaran lebih maju. Untuk itu kita memohon doa agar bisa dilancarkan dalam pilkada 9 Desember mendatang,\" harapnya.
Kehadiran M. Nasir di acara pengajian tersebut, mendapatkan sambutan yang hangat dari masyarakat sekitar sebab kegiatan keagamaan merupakan dasar yang kokoh untuk membangun Kabupaten Pesawaran.
\"Kita berterimakasih serta mendoakan beliau agar bisa memimpin di Bumi Andan Jejama ini, karena kita memerlukan pemimpin yang bisa membawa masyarakat lebih sejahtera,\" ungkap salah seorang warga setempat, Zulkarnain. (arl/esn)