Perpuseru Krakatau Segera Diresmikan

Kamis 16-06-2016,16:25 WIB
Reporter : Redaksi
Editor : Redaksi

KALIANDA – Masyarakat Kabupaten Lampung Selatan segera memiliki pusat pendidikan non formal yang bisa dimanfaatkan secara gratis untuk meningkatkan ilmu pengetahuan dan kemampuan. Ini setelah Pemkab Lampung Selatan merampungkan pembangunan perpustakaan seru (Perpuseru) Krakatau yang berada di lantai dasar Masjid Kubah Intan Kalianda. Bahkan Pemkab Lamsel akan segera meresmikan Perpuseru yang diproyeksikan akan memiliki 40 unit komputer dan koneksi internet ini. Tak tanggung-tanggung peresmian rencananya akan dihadiri Ketua MPR-RI H. Zulkifli Hasan dan Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) RI Rudiantara. Informasi ini disampaikan Bupati Lampung Selatan H. Zainudin Hasan saat meninjau Perpuseru Krakatau usai menjalankan ibadah shalat dzuhur, Rabu (15/6). Pembangunan perpuseru ini, kata Zainudin, merupakan bentuk kesungguhan dan keseriusan Pemkab Lamsel untuk mendorong dan meningkatkan sumber daya manusia (SDM) dari segmen non formal. Perpuseru ini juga bekerja sama dengan sejumlah perusahaan termasuk PT. Coca Cola Foundation. “Ini bukti kesungguhan kita. Bukan hanya berwacana, tetapi bekerja dengan sungguh-sungguh,”kata Zainudin saat diwawancarai sejumlah awak media. Zainudin juga memastikan pembangunan perpuseru di Lamsel ini tanpa menggunakan APBD Lamsel. Melainkan dari sumbangan para donatur termasuk CSR dari perusahaan-perusahaan yang ada di Kabupaten Khagom Mufakat ini. “Dari hasil gotong royong dari perusahaan dan masyarakat. Ini untuk kemajuan daerah kita. Tidak ada paksaan untuk menyumbang, siapa saja silahkan. Hasilnya bisa kita lihat sendiri,”imbuhnya. Putra kelahiran Desa Pisang, Kecamatan Penengahan ini mengajak seluruh masyarakat bisa memanfaatkan fasilitas yang ada di perpuseru tersebut. Karena, selain jaringan internet dan perangkat komputer, disana juga dilengkapi dengan buku-buku bacaan. “Semua masyarakat boleh menggunakan fasilitas ini. Kalau mau pintar dan mau maju dan berkembang, ya sering-sering datang kesini. Karena, akan banyak manfaat jika banyak-banyak mengunjungi perpusru ini,”lanjutnya. Lebih jauh dia mengatakan, selain akan mengundang Ketua MPR-RI, pihaknya juga akan mengundang Menteri Pendidikan, Menteri Kominfo serta perpustakaan Nasional RI. “Paling tidak, ada perwakilan yang datang untuk melihat langsung perpusru yang telah dibangun Pemkab Lamsel tanpa dana APBD,”pungkasnya. Sementara itu, Plt. Kepala Badan Perpustakaan dan Arsip Daerah Lamsel Yarnita menjelaskan, perpustakaan milik Kabupaten Lamsel ini dilengkapi dengan beberapa fasilitas penunjang seperti ruangan ber AC, akses internet dan Wi Fi, 40 unit komputer dan 10 ribu buku bacaan. “Kita terus melakukan pembenahan untuk mempersiapkan peresmiannya. Rencananya, tanggal 22 Juni ini akan diresmikan,”tukas Yarnita. (idh)

Tags :
Kategori :

Terkait