KALIANDA – Bupati Lampung Selatan H. Zainudin Hasan mengumpulkan seluruh kepala desa (Kades) se-Lampung Selatan diaula Rajabasa Kantor Bupati Lamsel, Senin (20/6). Selain Kades, para Camat di Lamsel juga ikut serta dalam kegiatan itu. Informasi yang dihimpun Radar Lamsel, ratusan Kades dan Camat itu dikumpulkan untuk menyatukan persepsi mengenai arah kebijakan pembangunan daerah sampai ketingkat desa. Bupati Lamsel H. Zainudin Hasan yang langsung memberikan arahan dalam kegiatan tersebut menyampaikan, koordinasi dan singkronisasi pembangunan yang harus dilakukan jajaran aparatur desa hingga kecamatan adalah dengan menggandeng seluruh unsur pimpinan kecamatan (Uspika). Hal ini dilakukan agar pembangunan yang telah dilakukan bisa sesuai dengan harapan bersama. “Jangan sampai tidak ada keterlibatan dari jajaran Uspika. Karena, mereka juga termasuk unsur pemerintahan demi suksesnya pembangunan yang kita lakukan,”ujar Zainudin dalam arahannya. Zainudin juga menekankan agar para kepala desa (kades) sebagai pengguna anggaran bisa lebih terarah dalam melakukan pembangunan melalui dana desa (DD) dan Alokasi Dana Desa (ADD). Sehingga, visi-misi pembangunan infrastruktur akan selesai sesuai target yang telah ditentukan. “Kita minta agar semua desa lebih optimal lagi dalam menggunakan anggaran DD yang jumlahnya cukup besar. Agar, tiga tahun kedepan semua infrastruktur bisa mulus sesuai target kita,”imbuhnya saat diwawancarai usai kegiatan. Sementara itu, Kepala BPMD Lamsel Drs. H. Edy Firnandi, M.Si menjelaskan, pembangunan melalui DD dan ADD telah dijalankan oleh seluruh desa. Dia juga menegaskan bahwa pembangunan yang telah dilakukan progresnya harus tertuang dalam RPJMDes dan APBDes. “Dengan kegiatan ini kami harapkan para kades bisa fokus melakukan pembangunan sesuai dengan RPJMDesa dan pelaporannya juga harus tepat waktu sesuai dengan kegiatan yang dilakukan. Sehingga, pembangunan yang dilakukan bisa singkron dengan pemerintah kabupaten,”pungkasnya. (idh)
Kades se-Lamsel di Kumpulkan
Selasa 21-06-2016,11:19 WIB
Editor : Redaksi
Kategori :