Nakes Palas Terpapar Covid-19

Senin 24-05-2021,09:58 WIB
Reporter : Redaksi
Editor : Redaksi

PALAS – Kasus penularan Covid-19 di internal tenaga kesehatan puskesmas wilayah Palas kembali terjadi. Setelah sebulan lalu empat tenaga kesehatan Puskesmas Rawat Jalan Kecamatan Palas dinyatakan positif Covid-19. Kini giliran tenaga kesehatan Puskesmas Rawat Inap Bumi Daya yang terpapar Covid-19. Dua orang tenaga kesehatan dinyatakan postif terpapar Covid-19 pada Jumat (22/5) pekan kemarin. Hal tersebut dibenarkan oleh Kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT) Rawat Inap Bumi Daya, Yasir. Ia menjelaskan dua orang tenaga medisnya dinyatakan positif Covid-19 setelah menerima hasil uji laboratorium tes swab pada Jumat lalu. “Iya betul, dua orang tenaga kesehatan kita terpapar Covid-19. Ini kita ketahui setelah menerima hasil uji lab tes swab pada Jumat kemarin,” kata Yasir memberikan keterangan kepada Radar Lamsel, Sabtu (23/5) lalu. Yasir mengaku, setelah mendapati dua tenaga medisnya terpapar Covid-19, pada Jumat kemarin pihaknya juga langsung melakukan rapid tes antigen kepada seluruh tenaga kesehatan Puskesmas Rawat Inap Bumidaya. Dimana kembali ditemukan satu orang yang reaktif Covid-19. “Kalau yang dua ini sudah terdaftar sebagai pasien, karena hasil labnya sudah keluar. Sementara yang satu reaktif antigen, kita masih menunggu hasil swabnya,” ungkapnya. Yasir menjelaskan pihaknya juga sudah melakukan upaya pencegahan penularan Covid-19. Selama dua hari, 23 – 23 Mei pelayana kesehatan ditutup semantera untuk mensterilkan lingkungan Puskesmas Rawat Inap Bumidaya. “Pelayanan dua hari ini kita tutup sementara. Karena puskesmas sedang kita sterilisasi, disemprot dengan desinfektan. Senin sudah aktif kembali,”sambungnya. Tak sampai disitu saja, keluarga dua tenaga kesehatan asal desa Tanjung Jaya dan Rejomulyo itu juga ikut di strecing. Pemerintah dua desa ini juga telah diimbau untuk melakukan upaya pencegahan. “Pasien sekarang sedang menjalani isolasi. Kalau untuk keluarga pasien yang dari Rejomulyo hasilnya negatif. Sementara yang di Tanjung Jaya belum keluar hasilnya. Desa juga sudah kita imbau untuk melakukan upaya pencegahan, Jumat kemarin sudah melakukan penyemprotan desinfektan,”pungkasnya. (vid)

Tags :
Kategori :

Terkait