Banjir Lencana di Hari Bhakti Adhyaksa

Jumat 23-07-2021,08:56 WIB
Reporter : Redaksi
Editor : Redaksi

KALIANDA -  Peringatan Hari Bhakti Adhyaksa ke-61 nampak spesial bagi Kejaksaan Negeri (Kejari) Lampung Selatan. Jajarannya mendapatkan penghargaan Karya Satya Lencana dari Presiden RI, Joko Widodo, atas prestasi sekaligus penghormatan selama mengabdi. Ada 2 jaksa fungsional, dan 1 staf tata usaha di Kejari Lampung Selatan yang menerima penghargaan itu. Dodi Ariyansyah, S.H.,M.H. mendapat lencana perunggu setelah mengabdi selama 10 tahun. Syukri, S.H. mendapat lencana emas karena pengabdiannya sebagai jaksa selama 30 tahun. Suhairi, staf tata usaha di Kejari Lamsel, juga mendapat lencana emas karena masa pengabdiannya sama dengan Syukri, yaitu 30 tahun. Penghargaan itu diserahkan secara langsung oleh Kajari Lampung Selatan, Dwi Astuti Beniyati, S.H.,M.H. di aula Kantor Kejaksaan setempat, Kamis (22/7/2021). Prosesi penyerahan penghargaan kepada Dodi, Syukri, dan Suhairi, disaksikan oleh para pejabat utama serta pegawai. Penyerahan itu juga diwarnai dengan pemotongan tumpeng karena bertepatan dengan hari lahirnya jaksa, yang disebut Hari Bhakti Adhyaksa. “Ini penghargaan dari Bapak Presiden RI, Joko Widodo, karena rekan-rekan kita sudah mengabdikan diri selama puluhan tahun,” ujar Astuti kepada awak media. Penghargaan yang diberikan kepada dua jaksa fungsional, serta staf tata usaha itu mengartikan ketiganya sudah layak menjadi teladan karena pengabdiannya. Astuti berharap ketiganya bisa memberikan kinerja, dan menjalankan yang lebih baik lagi sehingga bisa meningkatkan pelayanan bagi Kejari Lampung Selatan. “Pengabdian yang tulus akan menghasilkan prestasi yang baik. Saya berharap demikian sampai seterusnya,” katanya. Selain memberikan apresiasi atas penghargaan yang telah diterima, Kejari Lampung Selatan juga berniat meraih status WBK (Wilayah Bebas Korupsi) pada peringatan Hari Bhakti Adhyaksa ke-61 ini. (rnd)    

Tags :
Kategori :

Terkait