100 Lansia di Cintamulya Dapat Sembako Gratis

Kamis 30-06-2016,09:29 WIB
Reporter : Redaksi
Editor : Redaksi

CANDIPURO – Menjelang hari raya Idul Fitri 1437 Hijriah, 100 orang lanjut usia (Lansia) di Desa Cintamulya, Kecamatan Candipuro mendapatkan sembako gratis dari pemerintah desa setempat. Bantuan paket sembako tersebut untuk membantu kebutuhan kaum lanjut usia (lansia) desa setempat pada bulan suci Ramadhan dan hari raya Idul Fitri nanti. Para lansia di desa ini merasa terbantu dengan adanya pembagian sembako gratis yang dibagikan oleh aparatur desa setempat. Kepala Desa Cintamulya Amin Rido mengatakan, program ini dilaksanakan untuk memberikan santunan kepada kaum lansia yang tidak mampu pada hari raya Idul Fitri 1437 Hijriah. Menurutnya, bantuan sembako gratis itu untuk membantu para lansia menjelang hari raya dimana kebutuhan terus meningkat. “Program ini kami laksanakan untuk meringankan beban masyarakat lansia,” kata Amin Rido kepada Radar Lamsel, Rabu (29/6) kemarin. Selain untuk meringankan kebutuhan masyarakat lansia, pembagian sembako gratis ini sebagai bentuk kepedulian aparatur desa kepada masyarakatnya. “Bantuan ini khusus untuk lansia, karena usia lanjut sudah tidak produktif untuk bekerja mencari nafkah,” ujarnya. Lebih lanjut Amin Rido mengatakan, pembagian sembako gratis ini merupakan yang ke dua kalinya. Sebelumnya, pemerintah desa juga telah memberikan santunan kepada anak yatim. “Ini yang kedua kalinya aparatur desa memberikan santunan. Sebelumnya, anak yatim juga sudah diberikan santunan,” katanya. Orang nomor satu di Cintamulya ini mengharapkan agar kepedulian terhadap masyarakat dan tenggang rasa tetap dipupuk, terlebih di bulan suci Ramadhan. Semua yang dilakukan dengan niat ibadah akan mendapatkan pahala yang berlipat ganda. Sebagai simbol perhatian pemerintah desa kepada masyarakat harus saling membantu sesama,” ujar Amin saat ditemui di Balai Desa Cintamulya. Kepedulian itu, sambung dia, tidak akan terwujud jika semua pihak tidak saling peduli terhadap lingkungan sekitar. Mulai dari perhatian terhadap anak yatim, kaum lansia, hingga janda miskin. “Semua itu harus mendapatkan perhatian, inilah mengapa bantuan kami khususkan untuk lansia,” pungkasnya. (ver)

Tags :
Kategori :

Terkait