Helm Hanuang, Alat Pemindai Suhu Tubuh ala Polres Lamsel

Senin 02-08-2021,09:43 WIB
Reporter : Redaksi
Editor : Redaksi

BAKAUHENI - Jajaran Polres Lampung Selatan mengeluarkan inovasi terbaru dengan meluncurkan helm hanuang. Helm yang didominasi warna hitam ini dilengkapi dengan alat pemindai suhu tubuh. Pemindai ini mampu menangkap puluhan suhu tubuh manusia asalkan jaraknya tidak lebih dari 7 meter. Kehadiran helm ini memberikan kenyaman bagi pemakainya karena mengurangi kontak langsung dengan masyarakat yang akan melakukan perjalanan. Kalau ada masyarakat yang terdeteksi memiliki suhu lebih dari 37.5 derajat, maka langsung diarahkan untuk melakukan rapid test antigen. \"Meskipun yang bersangkutan telah mengatongi surat hasil negatif rapid antigen,\" ujar Kapolres Lamsel, AKBP. Edwin, S.IK kepada Radar Lamsel, Minggu (1/8/2021). Alumnus Akpol tahun 2003 ini mengatakan sementara ini helm ganuang hanya digunakan oleh petugas Kepolisian Sektor Kawasan Pelabuhan (KSKP) Bakauheni. Tetapi, Polres Lamsel berencana mengembangkan pemakaian helm ini di sektor pelayanan lain. \"Supaya dipakai oleh semua anggota yang bertugas di wilayah hukum Polres Lampung Selatan,\" katanya. Sejak menjabat Kapolres Lamsel, Edwin memang mobile menyambangi tempat-tempat yang berstatus zona merah. Penanganan yang dilakukan jajaran Polres Lamsel selama kepemimpinan Edwin memang cepat, sehingga angka penularan Covid-19 di desa-desa zona merah cepat diredam. Sebelumnya, Edwin juga melaksanakan vaksinasi gratis yang menyasar 6.500 masyarakat di seluruh kecamatan di Kabupaten Lampung Selatan. Sampai saat ini, vaksinasi tersebut masih berjalan. Vaksinasi kedua dilakukan dengan metode keliling, yaitu mendatangi wilayah masyarakat yang belum menjalani vaksinasi kedua. (rnd)

Tags :
Kategori :

Terkait