Wakil Gubernur Lampung Tinjau Vaksinasi Pelajar Pesawaran

Selasa 21-09-2021,09:47 WIB
Reporter : Redaksi
Editor : Redaksi

GEDONGTATAAN - Wakil gubernur Lampung Chusnunia Chalim didampingi ibu bupati pesawaran yang juga ketua Palang Merah Indonesia Pesawaran Nanda Indira Dendi meninjau secara langsung pelaksanaan vaksinasi pelajar di sekolah menengah kejuruan (SMK) Pelita Pesawaran, Sabtu (18/9). Dalam kegiatan vaksinasi tersebut Dinas Kesehatan Pesawaran menyiapkan 1000 dosis vaksin untuk pelajar SMK Pelita Pesawaran dan SMK Muhammadiyah Gedongtataan. wakil Gubernur Lampung Vhusnunia Vhalim dalam sambutannya mengapresiasi kinerja petugas kesehatan sebagai vaksinator yang hampir setiap hari harus melakukan vaksinasi. \"Vaksinator - vaksinator yang bertugas semoga selalu sehat dan disehatkan. vaksinator adalah garda terdepan dalam melawan covid - 19, semoga menjadi jalan ibadah dan keberkahan,\" ujarnya. Chusnunia juga mengatakan bahwa vaksinasi adalah langkah penting dalam menciptakan heard immunity, agar pendemi ini berubah menjadi endemi. Dalam arti virus ini tetap ada namun tidak lagi menimbulkan kematian.
\"Salah satu caranya kita dorong terus vaksinasi agar heard immunity di masyarakat lebih cepat terbentuk,\" tegasnya.
Meski begitu, Chusnunia tetap mengingatkan agar para pelajar selalu menjaga protokol kesehatan walaupun sudah di vaksinasi. \"Pembelajaran tatap muka harus tetap prokes ya, bawa botol minuman sendiri, bawa tempat makan sendiri, dan jangan berkerumun,\" ujar Chusnunia mengingatkan. Sementata, Kepala SMK Pelita Pesawaran  Aunur Rofiq menyampaikakln bahwa pembelajaran tatap muka di SMK Pelita diakukan dengan hanya 50 persen dari kapasitas kelas, dan sampai saat ini proses pertemuan baru 2,5 jam.
\"Karena ini masih di tahap uji coba, apa bila kasus covid - 19  terus menurun kemungkinan kita bisa memulai pembelajaran tatap muka sepenuhnya. Untuk saat ini masih ada juga kelas yang melakukan pembelajatan secara daring,\" ungkapnya. (jko/esn)
Tags :
Kategori :

Terkait