KALIANDA - Bupati Lampung Selatan H. Nanang Ermanto memberikan tali asih kepada para Veteran, Pepabri dan Warakauri di wilayah setempat. Kegiatan pemberian tali asih itu dilakukan bertepatan dengan momentum peringatan Hari Pahlawan ke-76 yang digelar Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lampung Selatan di Lapangan Korpri Kalianda, komplek Pemkab setempat, pada Rabu pagi (10/11/2021). Selain itu, dalam momentum Hari Pahlawan yang sekaligus dirangkai dengan Hari Ulang Tahun (HUT) Kabupaten Lampung Selatan ke-65 itu, Nanang Ermanto juga memberikan piagam penghargaan Satyalancana Karya Satya bagi Pegawai Negeri Sipil (PNS). Pada kesempatan itu, Bupati Lampung Selatan, H. Nanang Ermanto mengucapkan terima kasih yang tak terhingga kepada para Veteran, Pepabri dan Warakauri atas segala jasa dan pengorbanannya dalam berjuang demi kemerdekaan Indonesia. Nanang mengatakan, pemberian tali asih itu merupakan bentuk perhatian dan kepedulian Pemerintah Daerah kepada para Veteran, Pepabri dan Warakauri. ”Saya harap bapak-ibu dapat menerimanya dengan senang hati. Jangan dilihat seberapa besar nilainya, akan tetapi tali asih ini diberikan karena tingginya kepedulian pemerintah kepada bapak-ibu, para pejuang kemerdekaan,” kata Nanang. Sementara, Nanang menyampaikan, Satyalancana Karya Satya adalah sebuah tanda penghargaan yang diberikan kepada Aparatur Sipil Negara yang telah berbakti selama 10, 20, atau 30 tahun lebih secara terus menerus dengan menunjukan kecakapan, kedisiplinan, kesetian dan pengabdian, sehingga dapat dijadikan teladan bagi setiap pegawai lainnya. Menurut Nanang, penghargaan yang diberikan kepada PNS tersebut dianugerahkan sebagai wujud perhatian dan apresiasi pemerintah kepada Aparatur Sipil Negara atas kinerja dan kontribusinya selama bekerja di lingkungan Pemerintah Daerah Kabupaten Lampung Selatan. “Saya harap dengan penghargaan ini, bapak ibu semua dapat menjadi aparatur yang profesional, berintegritas dan pekerja keras dengan tetap mempertahankan semangat tinggi dalam bekerja,” imbuh Nanang. Sementara tu, Kepala Badan Kepegawain Daerah (BKD) Kabupaten Lampung Selatan, Puji Sukanto mengatakan, pemberian Satyalancana Karya Satya tersebut berdasakan Surat Bupati Lampung Selatan Nomor 800/316/V.05/2021 tanggal 8 November 2021. Puji menyebut, penganugerahan tanda kehormatan tersebut diberikan kepada 95 orang Pegawai Negeri Sipil di Lingkungan Pemkab Lampung Selatan. Rinciannya, 16 orang PNS yang telah mengbadi selama 30 tahun, 33 orang PNS yang telah mengbadi selama 20 tahun, dan 46 orang PNS yang telah mengbadi selama 10 tahun. “Penghargaan Satyalancana ini adalah apresiasi pemerintah kepada para Pegawai Negeri Sipil yang telah mengabdi kepada negara dan masyarakat, mulai dari 10, 20 dan 30 tahun,” kata Puji Sukanto. Sementara itu, dari 95 orang PNS penerima Satyalancana Karya Satya itu, satu diantaranya adalah Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Lampung Selatan Thamrin, S.Sos., M.M. Sekda Thamrin menerima Satyalancana Karya Satya 30 tahun. (kmf)
Berkah Hari Pahlawan Dirasakan Veteran Sampai ASN
Kamis 11-11-2021,09:12 WIB
Editor : Redaksi
Kategori :