Pagar Ikonik dan Balai Desa Jadi Kebanggaan

Selasa 04-01-2022,09:01 WIB
Reporter : Redaksi
Editor : Redaksi

TANJUNG BINTANG - Desa Purwodadi Simpang, Kecamatan Tanjung Bintang kini memiliki icon baru. Sebuah pagar didepan pasar berhiaskan tulisan \'Desa Purwodadi Simpang\' itu, digadang-gadang menjadi icon baru desa tersebut. Pagar sebagai pintu masuk pasar dan balai desa Purwodadi Simpang tersebut diresmikan oleh Camat Tanjung Bintang, Hendry Hatta pada Sabtu (1/1) malam. Kepala Desa Purwodadi Simpang, Lamidi menyebutkan, dibangunnya pagar itu merupakan hasil murni dari pendapatan pasar. Dalam hal ini, pihaknya mengucapkan terimakasih kepada seluruh elemen masyarakat. \"Saya berharap, icon desa ini menjadi menjadi pijakan awal Desa Purwodadi Simpang untuk menuju desa yang lebih maju, lebih baik, aman dan lebih tertib tentunya dengan dukungan seluruh lapisan masyarakat dan perangkat desa\" Ucapnya kepada Radar Lamsel, Senin (3/1). Tak hanya itu, pihaknya juga berupaya menjadikan desa yang ia nahkodai itu sebagai sentra ternak dan olahan pangan yang berbahan baku dari pisang. Sehingga, itu bisa menjadi icon baru bagi Desa Purwodadi Simpang. \"Adanya ternak kambing dan adanya penanaman pohon pisang ini saya harap kedepannya juga bisa menjadi suatu icon di Desa Purwodadi Simpang. Sehingga, dengan adanya icon ini bisa menjadi contoh desa yang lain,\" Katanya. Disisi lain, Camat Tanjung Bintang, Hendry Hatta meambahkan, icon desa merupakan wujud bentuk sebuah produk atau penghasilan unggulan bagi masyarakat desa. Menurutnya, suatu desa harus memiliki icon tersendiri. \"Kalau masyarakat punya produk bagus, UMKM berjalan, itulah nantinya yang akan menjadi sebuah icon di desa kita. Dengan memiliki suatu icon, desa kita juga bisa lebih dikenal oleh kalangan luas,\" Imbuhnya. (rif)

Tags :
Kategori :

Terkait