Sedekah Akbar Sasar Seribu Warga

Jumat 14-01-2022,09:04 WIB
Reporter : Redaksi
Editor : Redaksi

NATAR – Ketua TP PKK Lampung Selatan Hj Winarni bersama Forum Pemuda Peduli Kesehatan Lampung (FPPKL) menginisiasi sedekah akbar kepada 1.000 anao yatim, duafa dan penghafal Al-Qur\'an di Desa Sukadamai, Kamis (13/1). Hj. Winarni yang juga sebagai Pembina dari FPPKL mengatakan akan terus mendukung serta membantu FPPKL dalam melaksanakan program-program yang tujuannya selalu mengutamakan kepentingan masyarakat. “Terus berjuang dan jangan mengenal lelah dalam membantu masyarakat mendapatkan kesehatan,\" kata Winarni . Winarni mengharapkan kegiatan yang digerakan FPPKL ini bisa dilaksanakan di seluruh kecamatan se Lampung Selatan. ” Ini merupakan contoh kegiatan yang digagas oleh para pemuda Lampung Selatan, semoga akan ada lebih banyak Pemuda Lampung Selatan yang selalu perduli kepada masyarakat,\" Katanya. Ketua FPPKL Ardiyansyah menjelaskan srpanjang 2021 pihaknya telah banyak berbuat untuk masyarakat. “Di tahun 2021 FPPKL telah menjalankan program pembagian beras dan sembako kepada Pondok Pesantren, anak Yatim, Dhuafa. Dan juga melakasanakan sunat gratis yang diikuti 200 anak.” Kata Ardy. (rls)

Tags :
Kategori :

Terkait

Terpopuler