KALIANDA - Tanggal 3 Maret 2020, Kamis, kemarin jadi hari istimewa bagi Sat Pol-PP. Di hari itu Korps Praja Wibawa berulang tahun yang ke-72 tahun. Sat Pol-PP Kabupaten Lampung Selatan sendiri sedang mempersiapkan rencana untuk mengadakan bakti sosial dengan donor darah. Kasat Pol-PP Kabupaten Lampung Selatan, Heri Bastian, S.Sos mengatakan saat ini jajarannya sudah berkomunikasi dengan PMI Kabupaten Lampung Selatan terkait mekanisme donor darah. Jika tidak ada halangan, donor darah bisa dilaksanakan pada Senin (7/3/2022). \"Insyallah bisa kita mulai, kami sudah dapat konfirmasi dari PMI,\" ujar Heri kepada Radar Lamsel. Mengenai target, Heri akan berusaha mengumpulkan anggotanya supaya bersedia mendonorkan darah. Heri juga tak sungkan mengajak para pewarta, LSM, dan pihak-pihak lainnya jika ingin bergabung menjadi pendonor bagi masyarakat yang membutuhkan darah. \"Mudah-mudahan bisa seratusan (kantong). Kalau ada teman-teman yang mau ikut, tentu akan kami terima dengan senang hati,\" ujarnya. Lebih lanjut, Heri mengatakan donor darah yang ditargetkan oleh Sat Pol-PP Provinsi Lampung lumayan banyak. Mencapai 1.000 kantong lebih. Meski begitu, hasil donor yang didapat masing-masing daerah akan tetap diserahkan kepada PMI untuk diberikan kepada masyarakat yang membutuhkan darah. \"Target dari (Sat Pol-PP) provinsi 1.000 kantong lebih. Tapi darahnya kita serahkan ke PMI, untuk masyarakat kita di sini,\" katanya. (rnd)
Sat Pol-PP Ajak Semua Elemen Donor Darah
Jumat 04-03-2022,09:23 WIB
Editor : Redaksi
Kategori :