Parkir Dihalaman Rumah, Honda Beat Digasak Maling

Jumat 29-07-2016,09:27 WIB
Reporter : Redaksi
Editor : Redaksi

KATIBUNG – Aksi pencurian kendaraan bermotor (Curanmor) kian hari kian meresahkan masyarakat. Sejumlah kasus aksi pencurian yang terjadi diwilayah hukum Lampung Selatan menjadi Pekerjaan Rumah (PR) aparat kepolisian setempat untuk mengungkap dan menangkap pelakunya. Terakhir, Susanto (35) warga Dusun Sukadamai, Desa Babatan, Kecamatan Katibung kehilangan sepeda motornya merek Honda Beat warna merah putih dengan nomor polisi BE 5610 OI. Motor kesayangannya raib dibawa pencuri saat diparkir dihalaman rumahnya, Rabu (27/7) sekitar pukul 18.00 WIB. Informasi yang dihimpun Radar Lamsel, kejadian menjelang Magrib tersebut, motor Honda Beat itu usai dipakai oleh Euis (30) istri Susanto dan di parkir dihalaman rumah dengan kondisi motor dikunci stang. Motor yang terparkir dan terkunci stang ditinggal masuk kerumah hendak melakukan shalat maghrib. Berselang lima menit, korban mendengar suara kucing berada didepan rumah dan bergegas keluar untuk memastikan suara tersebut. Saat menengok keluar, korban kaget karena sepeda motor miliknya sudah tidak ada ditempat. “Motor dalam keadaan terkunci stang, kemudian saya tinggal masuk untuk sholat. Mendengar suara kucing saya langsung keluar untuk memastikan. Namun sepeda motor sudah tidak ada ditempat,” tutur Euis, kemarin. Mendengar sepeda motornya hilang, Susanto suami korban langsung meminta bantuan warga untuk melakukan pengejaran terhadap pelaku yang diperkirakan masih belum jauh dari tempat kejadian. “Saya meminta bantuan warga untuk melakukan pengejaran,” katanya. Namun upaya pengejaran bersama tetangganya tidak membuahkan hasil. “Pelaku diperkirakan lari kearah jalan by pass,” ujar Susanto. Anwar (40), tetangga korban mengaku pada waktu itu mendengar suara motor melintas disekitar rumahnya. “Sempat saya dengar suara motor matic melintas,” ujar dia kepada Radar Lamsel, Kamis (28/7) kemarin. Anwar baru mengetahui setelah mendengar teriakan dari korban dan bergegas keluar rumah. “Saya baru mengetahui jika suara motor yang terdengar melintas merupakan motor beat milik korban karena pada saat itu suasana sedang sepi dan hanya motor tersebut yang terdengar,” ungkapnya. Hal senada juga dikatakan Andre (20). Ia mengaku pada jam tersebut melihat sepeda motor Honda Beat berwarna merah putih melintas dengan kencang. “Diwaktu maghrib memang ada yang melintas didepan rumah, namun pelaku tidak terlalu jelas karena jalanan gelap,” ungkapnya. Terpisah, Kapolsek Katibung AKP. Marwan Kholid mengatakan hingga saat ini belum ada laporan mengenai kejadian yang dialami korban. “Hingga kini belum ada laporan masuk mengenai kasus curanmor,” ujar Marwan. Marwan menekankan kepada masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan. Dikatakan, jika korban lengah banyak para pelaku kejahatan yang siap melancarkan aksinya, terlebih pada jam-jam rawan. “Segera lapor agar tim kami bisa langsung bergerak,” pungkasnya. (ver)

Tags :
Kategori :

Terkait

Terpopuler

Rabu 27-11-2024,23:07 WIB

Dua Pejabat Kacang Lupa Kulit