Jabatan Kepala OPD Kosong Dilelang Agustus

Kamis 28-07-2022,06:09 WIB
Reporter : Redaksi
Editor : Redaksi

KALIANDA - Sejumlah jabatan strategis yang kosong pada posisi eselon II atau kepala OPD bakal segera diisi. Saat ini, Badan Kepegawaian dan Diklat (BKD) Lamsel tengah mengajukan surat izin seleksi jabatan ke Kemenpan dan RB. Plt. Kepala BKD Lamsel, Agus Hariyanto mengungkapkan, pihaknya tengah menunggu surat izin dari pemerintah pusat untuk menggelar seleksi terbuka Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama (JPTP). Untuk mengisi kekosongan jabatan eselon II setingkat Kepala OPD.

\"Ya, sudah kami ajukan izin nya ke pusat untuk menggelar seleksi terbuka. Begitu izin nya turun akan kita gelar seleksi nya,\" ungkap Agus saat ditemui Radar Lamsel di Aula Rajabasa Kantor Bupati Lamsel, Rabu (27/7) kemarin.
Dia menerangkan, seleksi atau lelang jabatan itu akan dibuka untuk mengisi jabatan Kepala OPD yang masih dijabat oleh Plt. Diantaranya, Kepala Dinas PUPR, BKD dan Dinas Pendidikan.
\"Ada satu lagi yaitu jabatan Staf Ahli Bidang Keuangan yang dijabat oleh Ir. Yusri. Karena beliau akan pensiun pada bulan 11. Dalam aturannya jabatan itu bisa di lelang tiga bulan sebelum masa pensiun jika ada yang menjabat,\" terangnya.
Lebih lanjut dia mengatakan, seleksi JPTP ini kemungkinan akan digelar pada Bulan Agustus mendatang.
\"Kalau tidak meleset sepertinya bisa digelar bulan depan,\" pungkasnya. (idh) 
Tags :
Kategori :

Terkait