KALIANDA, RADARLAMSEL.COM - Pengurus KONI Kabupaten Lampung Selatan periode 2022-2026 sudah bisa menjalankan tugasnya secara resmi. Hal itu berlaku setelah 62 pengurus yang terdiri dari ketua, sekretaris, bendahara, dan para ketua bidang dilantik di Aula Sebuku pada Rabu (15/2/2023). Pelantikan pengurus dilakukan langsung oleh Sekretaris Umum KONI Provinsi Lampung, H. Subeno. Dia mewakili Ketua Umum KONI, Yusuf M. Barussman, yang berhalangan hadir. Prosesi itu juga disaksikan perwakilan Forkopimda, dan juga para kepala organisasi perangkat daerah (OPD). Setelah dilantik dan pengambilan sumpah, sambutan pertama disampaikan oleh Ketua Umum KONI Kabupaten Lampung Selatan, Nursyamsi HZ, S.Ag.,M.Pd.I. Pria yang akrab disapa Essy itu menyampaikan beberapa hal. Di antaranya program yang sudah dirancang dalam waktu dekat ini. Essy mengatakan organisasinya berkomitmen nembantu program pemerintah di bidang olahraga. Mulai dari hal kecil seperti pembinaan, pengembangan atlet, bahkan kelak bisa mengadakan sebuah agenda yang sesuai dengan harapan Pemerintah Kabupaten Lampung Selatan.
\"Insyaallah, nanti rencana kita akan mengadakan road show olahraga di seluruh kecamatan,\" katanya.Pada kesempatan itu, Nursyamsi tetap konsisten menyampaikan janji-janjinya. Dia akan membuat dunia olahraga di Kabupaten Lampung Selatan berkibar. Tentu rencana yang paling patut dinantikan adalah rencana Nursyamsi tentang road show olahraga di seluruh kecamatan. Sekretaris Umum KONI Provinsi Lampung, H. Subeno, mengatakan harapannya kepada pengurus KONI Lampung Selatan yang baru agar bisa menjalankan roda organisasi yang baik. KONI Kabupaten Lampung Selatan, lanjut Subeno, diharapkan mampu menjalankan fungsinya sebagai induk organisasi olahraga.
\"Jangan sampai tidak kompak. Justru dengan jumlah sebanyak ini seharusnya bisa lebih baik lagi capaiannya,\" katanya.Asisten Bidang Administrasi Umum, Badruzzaman, S.Sos.,M.M. yang mewakili sambutan Bupati Lampung Selatan, H. Nanang Ermanto, juga mengutarakan harapan yang tidak jauh berbeda. Badruz meminta kepemimpinan pengurus baru bisa lebih baik lagi. Badruz menambahkan bahwa kiprah KONI Kabupaten Lampung Selatan harus lurus dan terukur dengan mengakomodir pendapat dari cabang olahraga. Memberdayakan seluruh pengurus, kata Badruz, akan menjadi tantangan berat bagi nakhoda KONI Kabupaten Lampung Selatan yang baru.
\"KONI sangat bertanggungjawab terhadap pembinaan atlet-atlet di Kabupaten Lampung Selatan,\" katanya.Pada kesempatan itu Badruz sempat menyinggung soal road show yang dimaksud Essy. Kalau memang rencana road show terealisasi, Badruz menilai rencana itu sangat bagus buat perkembangan olahraga di setiap wilayah kecamatan. Dari situ, pergerakan ekonomi di masyarakat juga akan berkembang.
\"KONI harus melihat bakat dari desa. Bila perlu pemantauan dilakukan di setiap event olahraga. Ini harapan Bapak Bupati, kegiatan yang sudah dilaksanakan bisa maksimal. Event minimal setiap tahun itu sekali,\" katanya. (rnd)