KALIANDA, RADARLAMSEL.DISWAY.ID - Tragedi memilukan dialami petugas Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kabupaten Lampung Selatan. Mereka bertiga mengalami kecelakaan hebat ketika mobil yang dikendarai menabrak sebuah pohon di Jalan Cinta Kelurahan Way Urang, Kecamatan Kalianda, Kabupaten Lampung Selatan.
Informasi yang diterima Radar Lamsel, peristiwa nahas itu terjadi pada malam hari Sabtu, 22 Juli 2023. Belum diketahui secara pasti penyebab kecelakaan itu. Kanit Gakkum Sat Lantas Polres Lamsel, Ipda. Wariki, mengamini kalau kecelakaan itu terjadi pada Sabtu malam, pekan lalu. Namun Sat Lantas tidak membuat laporan atau kronologis kejadian karena itu masuk kecelakaan tunggal. Petugas, kata Wariki, hanya membuat surat keterangan saja untuk mengurus BPJS. Wariki juga tidak menyebut penyebab awal kecelakaan, apakah supir mengantuk atau out control. "Mobilnya nabrak pohon," ujarnya saat dihubungi Radar Lamsel, Selasa, 25 Juli 2023. BACA JUGA:11 OPD MoU dengan Kejari Akibat kecelakaan itu, satu petugas pemadam dikabarkan mengalami luka yang lumayan parah di bagian kepala. Sedangkan dua petugas lainnya hanya mengalami luka ringan. Infonya mobil pemadam kebakaran itu sudah dibawa ke Markas Pemadam yang berlokasi di Kompleks Perkantoran Pemkab Lamsel. Mobil pemadam berwarna merah itu mengalami kerusakan yang lumayan parah di bagian sebelah kiri. Polisi juga mengecek secara langsung apakah kendaraan itu masih layak digunakan atau tidak. Terutama di bagian komponen seperti ban, dan lainnya. (rnd)Polisi Cek Kondisi Mobil Damkar yang Tabrak Pohon
Rabu 26-07-2023,06:05 WIB
Editor : admin
Kategori :