Plt. Camat Jatiagung Pantau Perbaikan Jalan Provinsi

Rabu 28-09-2016,08:41 WIB
Reporter : Redaksi
Editor : Redaksi

JATIAGUNG - Plt. Camat Jatiagung Ariswandi, SH. MH didampingi Kepala UPT PU Natar H. Yatiman meninjau proyek perbaikan jalan provinsi di ruas jalan Desa Jatimulyo kecamatan setempat, beberapa hari yang lalu. Kepada Radar Lamsel Ariswandi mengatakan, jalan ini merupakan jalan yang menghubungkan antara Kota Bandar Lampung, Kabupaten Lampung Selatan dan Kota Metro. Maka kondisi jalan yang layak sangat dibutuhkan untuk mempermudah transportasi serta meningkatkan ekonomi masyarakat. \"Pertama kami berterima kasih kepada Pak Bupati Lamsel DR. H. Zainudin Hasan, M.Hum yang telah berupaya mengusulkan perbaikan jalan provinsi ini hingga akhirnya diperbaiki,\" katanya. Oleh karenanya, ia menyambut baik perbaikan jalan ini dan meminta kepada pihak rekanan dan dinas terkait agar tetap mengutamakan kualitas pekerjaan agar dapat bertahan lama. Karena pengerjaannya siang hari, aktifitas perbaikan jalan ini memicu kemacetan arus lalu lintas. \"Masyarakat juga sudah sangat lama merindukan perbaikan seperti ini. Untuk itu, kami minta kepada pihak rekanan agar dalam pengerjannya tidak asal-asalan mengingat jalan ini merupakan jalan yang sangat tinggi mobilitas kendaraan setiap harinya,\" jelas Ariswandi. Selain itu, Sari (42) salah satu warga Desa Jatimulyo sangat berterimakasih kepada Bupati Lamsel yang telah memperbaiki jalan ini setelah warga menunggu selama bertahun-tahun dan di era pemerintahan Pak Zainudin akhirnya jalan ini diperbaiki. \"Karena sudah sekitar 16 tahun kami menantikan perbaikan jalan ini dan kami berharap perbaikan jalan ini tidak hanya asal jadi saja. Kalau bisa diharapkan bangunan berkualitas dan tahan lama,\" pinta dia. (dms)

Tags :
Kategori :

Terkait