Made Santre Utamakan Kepentingan Masyarakat Banyak

Senin 07-11-2016,08:52 WIB
Reporter : Redaksi
Editor : Redaksi

WAYPANJI – Mengedepankan kepentingan masyarakat daripada kepentingan pribadi menjadikan Made Santre, Kepala Desa (Kades) yang dicintai oleh masyarakat Balinuraga, Kecamatan Way Panji. Menjabat sebagai pemimpin ke-11 di Desa Balinuraga, Made Santre bertekad mengusung perubahan besar untuk desa yang dipimpinnya. Segala aspek perlahan dibenahi, mulai dari sektor pembangunan, pertanian, hingga kegiatan pemberdayaan masyarakat tak luput dari perhatiannya. Dikatakannya, menjadi seorang pemimpin itu harus mengalahkan ego sendiri. Sebab, banyak aspirasi dan kepentingan masyarakat yang harus didengar dan diperjuangkan. “Sebagai Kades, sudah pasti memiliki tanggungjawab yang besar. Karenanya, penting untuk mengesampingkan kepentingan pribadi dan utamakan kepentingan orang banyak,” ujar Made Santre saat ditemui Radar Lamsel diruangannya, Minggu (6/11) kemarin. Selama satu periode menjabat, Made Santre mengaku puas dengan respon masyarakat yang ingin sama-sama memajukan pembangunan di Balinuraga. Sebab, kemajuan memerlukan dukungan dan kerjasama antara warga dan pemerintah desa. “Sejauh ini antara masyarakat dan pemerintah desa perlahan mulai bergerak maju. Pembenahan infrastruktur jalan, serta kegiatan kepemudaan sudah berjalan dengan baik,” ungkapnya. Lebih lanjut orang nomor satu di Desa Balinuraga itu blak-blakan mengenai pembangunan yang menggunakan anggaran Dana Desa (DD). Menurutnya, publikasi menjadi hal penting bagi masyarakat yang ingin mengetahui penggunaan DD. “Kami terbuka dengan masyarakat, mulai dari pembangunan infrastruktur hingga pemberdayaan masyarakat sedang kami genjot. Ini adalah bentuk transparansi juga,” ujar ayah empat orang anak itu. Lebin lanjut Made Santre mengatakan pembangunan jalan lapen sepanjang 1.900 meter di empat dusun sudah direalisasikan, disertai pembangunan talut sepanjang 230 meter di Dusun Sukanadi. Sembilan titik gorong-gorong untuk kelancaran aktifitas masyarakat juga dibangun diwilayah setempat. “Usai pembangunan infrastruktur, saat ini kami fokuskan pemberdayaan masyarakat. Mulai dari kegiatan pemuda hingga kegiatan ibu-ibu PKK sudah kami rangkum,” beber dia. Made Santre juga menambahkan, saat ini yang terpenting adalah action. Bukan sekedar bentuk dukungan dan harapan semata. “Bagi masyarakat desa rapatkan barisan satukan persepsi ayo bangun desa Balinuraga,” ujarnya bersemangat. (ver)

Tags :
Kategori :

Terkait

Terpopuler

Rabu 27-11-2024,23:07 WIB

Dua Pejabat Kacang Lupa Kulit