MAN 1 Lamsel Gelar Semarak Satu Muharam

Selasa 13-10-2015,05:38 WIB
Reporter : Redaksi
Editor : Redaksi

KALIANDA - Dalam rangka menyambut dan menyemarakkan datangnya tahun baru Islam yang akan jatuh pada tanggal 14 Oktober mendatang, Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Lampung Selatan, menggelar kegiatan semarak 1 Muharam 1437 Hijriah, Senin (12/10). Selain mendatangkan penceramah jebolan Aksi Indosiar, Nabila. Kegiatan tersebut diisi dengan turnamen futsal dan Giat Prestasi Penggalang Sekolah Menengah Pertama (SMP) dan Madrasah Tsanawiyah (MTs) se-Lamsel. Kepala MAN 1 Lampung Selatan, Drs. Zulkifli didampingi Wakil Kepala Bidang Kesiswaan, Drs. Edi Sehadi, meminta kepada seluruh peserta turnamen Futsal dan giat prestasi pramuka untuk sportif dalam berlomba. ”Harapan saya, seluruh peserta lomba di ajang Semarak Satu Muharam 1437 H dapat menjunjung tinggi sportifitas. Karena yang kita kejar bukan hanya prestasi, tetapi kejujuran dan sportifitas yang tinggi sebagai bekal membangun bangsa ini.”kata Zulkifli. Bang Zoel panggilan akrab Zulkifli menambahkan, pnyelenggaraan Semarak Satu Muharam Tahun 1437 H kali ini cukup sukses. Hal tersebut, dibuktikan dengan antusiasme peserta turnamen futsal dan giat prestasi penggalang SMP dan MTs se-Lamsel yang ikut serta. ”Saya sangat bangga dan puas dengan kinerja panitia yang telah bekerja keras dan penuh semangat dalam menyiapkan kegiatan. Harapan saya, ditahun mendatang jumlah peserta akan lebih banyak lagi. Sehingga ini bisa menjadi kegiatan tahunan dan ajang menjaring bakat dan bibit potensia,”imbuhnya. Ketua panitia yang juga Pembina OSIS MAN 1 Lampung Selatan, M. Wahyudi, S.Ag mengatakan, tujuan kegiatan selain menyemarakkan tahun baru Islam 1437 H, juga sebagai ajang silaturahim dan menjaring bibit potensial. Lebih lanjut mantan penyiar Radio Kalianda FM 93 ini menjelaskan, Semarak Satu Muharam 1437 H di mulai dari tanggal 12-17 Oktober 2015. Diakhir kegiatan akan diadakan tabligh akbar dengan penceramah Nabila Aksi Indosiar 2015. ”Kami ingin agar anak-anak tahu akan tahun baru Islam yakni 1 Muharam. Jangan sampai yang diingat hanya 1 Ramadhan dan 1 Syawal saja. Selain itu, kami ingin menjalin tali silaturahim dengan SMP dan MTs yang ada di Lampung Selatan ini. Mereka yang memiliki potensi akan kami rekrut menjadi siswa MAN 1 Lampung Selatan,”kata Wahyudi. (gus)

Tags :
Kategori :

Terkait

Terpopuler

Selasa 11-03-2025,13:07 WIB

Tiga Program Arus Utama Dinas PPPA