TP PKK Kecamatan Bina TP PKK Desa

Jumat 13-11-2015,00:57 WIB
Reporter : Redaksi
Editor : Redaksi

SIDOMULYO – Pembiayaan yang bersumber dari dana desa (DD) untuk kegiatan PKK di tingkat desa. Tim Penggerak (TP) PKK Kecamatan Sidomulyo, melakukan pembinaan ke desa-desa sesuai dengan jadwal. Camat Sidomulyo, Syamsul Juhari, S.Sos mengatakan, pembinaan terhadap PKK Desa dilakukan agar organisasi tersebut dapat berjalan dengan baik. Selama ini, pembinaan PKK hanya dilakukan saat akan mengikuti lomba, sehingga banyak desa yang administrasinya masih belum sempurna. “Karena dianggarkan di DD atau ADD, setiap desa ada peruntukannya untuk PKK desa. Maka dari itu, kita melakukan pembinaan ke desa. Harapannya, semua yang berkaitan dengan PKK dapat berjalan dengan baik. Terutama mengenai admintrasi PKK yang banyak kosong,”kata Syamsul Juhari, Kamis (12/11). Mantan Camat Rajabasa ini menambahkan, untuk kegiatan pembinaan PKK di setiap Desa. Pertama kali dilakukan di Desa Sukamarga dan dilakukan pembinaan oleh TP PKK Kecamatan dan juga staf Kecamatan Sidomulyo. “Kami ingin, tertib administrasi yang ada di PKK Desa. Oleh karena itu, kita datangkan TP PKK berikut Pokja-Pokjanya. Karena mereka yang akan menerangkan tentang admintrasi yang baik. Mudah-mudahan kedepan ini akan menjadi lebih baik lagi dan siap saat menjadi tuan rumah dalam perlombaan,”imbuhnya. Kepala Desa Sukamarga, Muksin mengaku, pembinaan terhadap PKK Desa menjadi penyemangat bagi kader PKK dalam melaksanakan tugas. Karena ada dana dari ADD maupun DD, maka ia berharap para kader ang diberi kepercayaan akan siap dalam mengemban tugasnya. “Memang sulit kita mencari kader PKK yang mau untuk mengabdi tanpa pamrih. Tetapi untuk kader PKK di desa kami siap mendapatkan pembinaan. Harapannya, tentu administrasi menjadi lebih baik dan ada bukti nyata yang dikerjakan selama ini,”kata Muksin. (gus)

Tags :
Kategori :

Terkait