Ratusan Linmas Diberi Pembekalan dan Pelatihan

Rabu 18-11-2015,09:22 WIB
Reporter : Redaksi
Editor : Redaksi

KALIANDA – Pemerintah Kabupaten Lampung Selatan memberikan pelatihan dan pembekalananggota satuan perlindungan masyarakat (Linmas) menjelang pelaksanaan pilkada. Itu dilakukan guna meningkatkan kemampuan dan mengamankan jalannya pilkada di setiap desa. Pembekalan dan pelatihan yang diikuti oleh 482 anggota Linmas se-Kecamatan Kalianda dan Rajabasa itu digelar di Aula PKK Kalianda, Selasa (17/11). Penjabat (Pj) Bupati Lamsel H. Kherlani, SE, MM dalam arahannya mengatakan, jajaran Linmas TPS desa dan Kecamatan masih banyak yang belum memahami tugas dan tanggungjawab sebagai keamanan sipil. Sementara, tidak sedikit kejadian yang kerap muncul dan kian meningkat sehingga mengganggu ketenangan masyarakat. “Terlebih saat ini tahun Pilkada, kami harapkan jajaran Linmas dapat lebih tanggap, cermat dan waspada dalam berbagai tindakan terutama yang bersifat prepentif. Sebagai partisipasi terhadap penciptaan situasi kondusif,”kata Kherlani. Kherlani melanjutkan, Linmas harus mampu berupaya menyempurnakan diri dengan meningkatkan kemampuan SDA. “Saya yakin, dengan aktifnya peran Linmas dapat terciptanya situasi yang kondusif dan pada akhirnya roda pembangunan di Lamsel dapat berjalan aman,”tutupnya. Sementara itu, Kepala Satuan (Kasat) Pol-PP Lamsel Suryadi, SEmenjelaskan, pelatihan terhadap anggota Linmas akan dilakukan disetiap kecamatan se-Kabupaten Lamsel. Pelatihan tersebut, lanjutnya, dijadwalkan rampung pada 27 November, mendatang. Lebih lanjut dia mengatakan, para anggota satuan Linmas diharapkan dapat mempunyai peran penting dalam membantu pengamanan penyelenggaran Pemilukada 9 Desember mendatang. “Maka dari itu, perlu adanya pengetahuan, kemampuan dan keterampilan dalam upaya mitigasi dan mendeteksi dini terhadap kamtibmas,”tukas Suryadi. (idh)

Tags :
Kategori :

Terkait