PALAS – Infrastruktur jalan terus menjadi kendala bagi sarana transportasi untuk menuju ke suatu tempat. Inilah yang terlihat dijalan poros Desa Palasjaya, Kecamatan Palas. Jalan poros di desa itu mengalami kerusakan yang cukup parah sehingga menyebabkan kendaraan yang melintas harus ekstra hati-hati. Pasalnya, badan jalan yang rusak itu telah banyak ditimbun dengan tanah oleh warga setempat. Imah (47), warga Desa Palaspasemah mengatakan, jalan yang rusak itu cukup sering diperbaiki. Namun, setiap perbaikan yang telah dilakukan, jalan itu kembali rusak dengan cepat. “Jalan itu rawan, rawan rusak. Misal sekarang diperbaiki, paling sebulan dua atau dua bulan rusak lagi. Aneh juga,” kata Imah kepada Radar Lamsel, Senin (3/7). Hal senada juga diungkapkan oleh Ismail (25) warga Desa Palasjaya. Ismail yang bekerja di Palaspasemah memahami betul kondisi jalan yang rusak itu. Menurutnya, dilokasi jalan rusak itu cukup sering terjadi kecelakaan ringan. “Pengguna sepeda motor, kadang ada yang terpeleset, selip ban, ya kecelakaan ringan lah. Saya tahu persis, karena hampir tiap hari saya melintas dijalan itu, siang, malam,” kata Ismail. Ismail mengatakan, sebagai masyarakat dirinya mengharapkan adanya sentuhan dari pemerintah untuk memperbaiki jalan yang rusak itu. Apalagi, jalan itu sudah cukup lama tidak tersentuh perbaikan. “Mungkin bukan saya saja, tapi masyarakat lain juga. Kami berharap pemerintah berkenan memperbaiki jalan yang rusak itu, sehingga transportasi kendaraan bisa lancar dan nyaman,” harapnya. (rnd)
Rusak Berat, Warga Harapkan Perbaikan Jalan
Selasa 04-07-2017,09:12 WIB
Editor : Redaksi
Kategori :