Pesawaran Siapkan Bonus Rp1,7 M

Selasa 14-11-2017,12:25 WIB
Reporter : Redaksi
Editor : Redaksi

GEDONGTATAAN - Komiten Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Pesawaran menargetkan masuk 5 besar dan target perolehan medali sebanyak 130 medali pada ajang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) yang akan dihelat pada 26 November hingga 6 Desember mendatang.

 \"Dari 19 cabang olah raga yang akan berlaga di porprov mendatang sudah fiks semua,\" ungkap Sekretaris KONI Pesawaran Mathrupi mewakili Ketua KONI Pesawaran, M. Nasir kemarin.

Dikatakan, dari 19 cabang olahraga, (Cabor), beberapa cabor unggulan yakni gulat, panahan, atletik, judo, renang, dan wusu berpotensi meraih medali emas. Dan, untuk 480 altet dan official  yang akan mengikuti Porprov rencananya akan dilepas oleh Bupati Pesawaran Dendi Ramadhona pada 25 November.

\"Kita targetkan meraih 70 emas, 40 perak, serta 20 perunggu,\" jelasnya

Mathrupi menyampaikan, sejak jauh hari, seluruh atlet telah digembleng secara profesional pada masing-masing cabor. Seperti cabor panahan yang melakukan latihan di Candimas, sedangkan untuk cabor gulat, tinju dan wusu melakukan latihan di  PKOR Bandar Lampung. Kemudian cabor karate, dan silat di gedung KONI Pesawaran.

\"Iya, untuk para pelatih, kami mendatangkan pelatih dari luar. Seperti wusu, juga beberapa cabor lainnya,\" ucapnya.

Saat ini, lanjut Mathrupi, KONI Pesawaran telah selesai melakukan entri by name atlet untuk masing-masing cabang olahraga. Dan, terdapat beberapa atlet yang masih tergolong muda yang berasal dari kalangan pelajar, namun telah memiliki prestasi yang baik dan sipa untuk menyumbangkan medali emas dari masing-masing cabang olahraga.

\"Seperti bulu tangkis, kita miliki atlet muda dan masih pelajar. Nah pada saat porprov nanti mereka yang masih pelajar akan diberikan dispensasi khusus ke masing-masing sekolah,\" ujarnya.

Untuk memberikan motivasi kepada para atlet, imbunya, Pemerintah daerah Kabupaten Pesawaran telah menyiapkan anggaran sebesar Rp. 1, 7 miliar untuk bonus bagi para atlet yang meraih medali. Dimana, untuk peraih medali emas akan diganjar bonus sebesar Rp. 20 juta, peraih perak akan diberikan bonus sebesar Rp. 10 juta dan perunggu Rp. 5 juta.

\"Bonus diberikan setiap medali, tapi itu belum dipotong pajak. Dan tentunya ini adalah bentuk perhatian dari pemerintah daerah untuk meningkatkan prestasi di bidang olah raga,\" pungkasnya. (Esn)

Tags :
Kategori :

Terkait