KALIANDA – Event Suzuki Indonesia Challenge Satria Cup Season 2 di Kabupaten Lampung Selatan berhasil menelurkan bibit-bibit pembalap yang handal untuk berkompetisi dilevel nasional dan international tingkat Asia. Event yang didukung Ikatan Motor Indonesia (IMI) Provinsi Lampung ini berhasil menyeleksi beberapa pembalap lokal dari berbagai daerah, seperti Provinsi Jambi, Sumatera Selatan (Sumsel) dan Lampung. Endro Nugroho, pimpinan perwakilan dari PT. Suzuki Indonesia mengungkapkan, kegiatan Suzuki Indonesia Challenge Satria Cup Season 2 di Kabupaten Lampung Selatan merupakan penyelenggaraan yang ke 6 dikolasi kota ke enam dari 9 rencana kota yang akan dilaksanakan di Indonesia. Menurutnya, para pemenang masing-masing daerah tempat penyelenggaraan akan mengikuti final yang akan dilaksanakan di sirkuit Sentul, Jawa Barat (Jabar) pada bulan Desember mendatang. “Kami harapkan hari ini lahir juara-juara dari kota Lampung yang akan kita tandingkan untuk masuk ke Final. Kalau Lampung sukses di final, kita berikan kesempatan maju ke level berikutnya yakni tingkat Asia,” ujarnya saat pembukaan Suzuki Indonesia Challenge Satria Cup Season 2 di sirkuit Kalianda, Kabupaten Lampung Selatan, kemarin. Lebih lanjut dikatakan, pemilihan Lampung khususnya Kalianda sebagai tempat dilaksanakannya event nasional Suzuki Indonesia Challenge Satria Cup Season 2 berdasarkan hasil pengamatan timnya. Dimana, katanya, Lampung khususnya Kalianda banyak menyimpan potensi pembalap muda yang sangat luas biasa. “Ini kesempatan bagi pembalap lokal untuk berkompetisi ke tingkat nasional dan Asia. Tahun lalu, Suzuki berhasil mencetak pembalap lokal dari Lampung masuk ke level nasional dan saat ini masuk ke level Asia. Dia adalah Andreas Gunawan,” katanya. “Saat ini, Andreas sedang melaksanakan pertandingan tingkat Asia sampai pada putaran ke 5. Bahkan Andreas menduduki posisi paling atas mengalahkan pembalap dari negara-negara asia lainnya seperti Jepang, Thailand, Malaysia dan negara asia lainnya,” tuturnya. Bahkan informasi terbaru, kata Endro Nugroho, pembalap asal Lampung dengan postur tubuh yang cukup kecil ini diminta untuk mengikuti seleksi dikelas 600 cc berlaga tingkat Asia. “Mudah-mudahan bisa lolos. Kalau berhasil lolos, pintu terbuka untuk menuju kelas 1000 cc dan super bike. Bahkan kalau ini sukses lagi, pintu menuju kelas Moto3, Moto2 dan MotoGP akan terbuka,” pungkasnya. Sementara itu, Ketua IMI Lampung H. Rycko Menoza. SZP memberikan apresiasi kepada Suzuki Indonesia Challenge Satria Cup Season 2 yang telah menyelenggarakan event tingkat nasional itu di kota Kalianda, Kabupaten Lampung Selatan. Menurut Rycko Menoza, event balap motor yang diselenggarakan Suzuki merupakan ajang ujicoba dan seleksi bagi pembalap-pembalap lokal untuk menjadi pembalap yang lebih tinggi dan profesional. “Kita tahu bagaimana tantangan kedepan. Banyak pembalap lokal ini menggunakan area jal;an raya untuk balapan motor. Ini sangat membahayakan diri sendiri. Untuk itu, daripada mati konyol di jalan raya lebih baik balapan diarena sirkuit,” kata Rycko Menoza dihadapan puluhan pembalap dari berbagai daerah, kemarin. Putra sulung mantan Gubernur Lampung Sjachroedin. ZP ini mengungkapkan, event nasional yang dilaksanakan di Lampung Selatan banyak memberikan manfaat. Yakni, sebagai ajang promosi potensi-potensi yang dimiliki kabupaten Serambi Sumatera ini. “Mudah-mudahan dengan sarana ini, bisa melahirkan pembalap-pembalap muda yang membanggakan Lampung khususnya Kalianda, Lampung Selatan,” pungkasnya. Sementara itu, berdasarkan hasil kompetisi Suzuki Indonesia Challenge Satria Cup Season 2 di Kabupaten Lampung Selatan kemarin, beberapa pembalap berhasil meraih juara 1, 2, 3, 4 dan 5. (Selengkapnya Lihat Tabel). (man) Tabel: Suzuki Indonesia Challenge Satria Cup Season 2 Kelas Satria Cup 150 cc Posisi NS Nama Asal I 34 Fredi Arisandi Lampung Tengah II 56 Julio Salinas Bandarlampung III 39 Helmi Juniarta Tulangbawang IV 48 M. Rinaldi Metro V 40 R. Alexsander G Bandarlampung Kelas Young Star Posisi NS Nama Asal I 47 Marulli Jambi II 49 Pangki Aditia Pesawaran III 33 Aziz Zein Lampungtengah IV 41 Sihabul Adnan Metro V 48 Bima Dwi Aditia Lampung Selatan
Lahirkan Pembalap Handal, Siap Maju ke Level Nasional dan Asia
Senin 19-10-2015,03:33 WIB
Editor : Redaksi
Kategori :