15 Anak Petugas Kebersihan dapat Beasiswa

15 Anak Petugas Kebersihan dapat Beasiswa

KALIANDA – Penjabat (Pj) Bupati Lampung Selatan H. Kherlani, SE, MM secara simbolis menyerahkan bantuan beasiswa bagi 15 orang anak-anat petugas kebersihan di Kantor Bank Lampung Cabang Kalianda, Jum’at (22/1). Beasiswa tersebut diberikan sebagai wujud keperdulian bank Lampung yang memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Bank Lampung yang ke-50. Kherlani memberikan apresiasi kepada Bank Lampung atas kegiatan sosial yang telah dilakukan. Dia berharap, pemberian bantuan beasiswa kepada anak-anak petugas kebersihan di Lamsel bisa terus ditingkatkan. Baik jumlah peserta penerimanya maupun nominal bantuan yang diberikan. “Pemkab Lamsel tentunya menyambut baik kegiatan sosial yang dilakukan oleh Bank Lampung. Ini sebagai bentuk kepedulian pihak Bank Lampung sebagai banknya masyarakat Lampung kepada masyarakat dan lingkungan sekitar,”singkat Kherlani usai menyerahkan bantuan. Sementara itu, Direktur Bank Lampung Cabang Kalianda A. Karuli Syahrie mengatakan, pemberian beasiswa dan seperangkat peralatan sekolah ini merupakan salah satu bentuk kepedulian Bank Lampung terhadap masyarakats sekitar. Khususnya, kepada anak-anak petugas kebersihan yang bekerja di Dinas Kebersihan dan Pertamanan (DKP) Lamsel. “Hal ini dilakukan masih dalam rangkaian HUT 50 tahun emas Bank Lampung. Mereka, mendapatkan beasiswa berupa tabungan Siger Mas Rp1 juta, masing-masing anak juga mendapat tas sekolah dan alat tulis,” kata A. Karuli Syahrie. Dia berharap bantuan beasiswa itu bisa memotivasi para anak-anak untuk lebih giat lagi dalam belajar. Serta, dapat memberikan semangat kepada para pekerja kebersihan untuk selalu mempertahankan kebersihan di Kabupaten Khagom Mufakat ini. “Harapan kami ditahun yang akan datang dapat kita tingkatkan lagi jumlahnya. Mungkin saja selain anak-anak dari petugas kebersihan, bisa juga dari anak-anak berprestasi dan kurang mampu lainnya,”pungkasnya. (idh)

Sumber: