Iriana Jokowi Tinjau Pelayanan IVA di PRI Tanjungsari
250 Orang Ikuti Pemeriksaan IVA
NATAR – Puskesmas Rawat Inap (PRI) Tanjungsari, Kecamatan Natar dikunjungi tamu spesial, kemarin. Ya, PRI Tanjungsari mendapat kunjungan langsung dari ibu negara Iriana Jokowi dan istri Wakil Presiden RI Mufida JK beserta rombongan Kementerian Kesehatan. Dalam kunjungan istri presiden dan wakil presiden itu didampingi istri Gubernur Lampung Yustin Ficardo, istri Plt. Bupati Lamsel Winarni Nanang. Moment itu sangat tepat. Iya, pada saat kunjungan istri presiden dan wakil presiden itu bertepatan dengan pelaksanaan program pemeriksaan Infeksi Visual Asamasetat (IVA) yang dilaksanakan PRI Tanjungsari, Kecamatan Natar. Sebanyak 250 orang kaum ibu-ibu diwilayah itu ikut memeriksakan dirinya untuk mencegah IVA. Kepala UPT PRI Tanjungsari Bahren Nortajulu, S.Kep mengatakan, meskipun IVA bukanlah penyakit yang menular, namun penyakit yang lazim dikenal dengan kanker serviks atau kanker mulut rahim itu sering menyebabkan kematian bagi penderitanya. “Memang kita mendapat arahan dari Kementrian Kesehatan untuk melaksanakan pemeriksaan IVA ini,” ungkapnya kepada Radar Lamsel di ruang kerjanya usai kunjungan ibu negara, kemarin. Lebih lanjut dia mengatakan, dari 250 orang memeriksakan dirinya mungkin tidak ada yang positif kanker, namun hal itu harus dilakukan untuk melakukan pencegahan dini. \"Ya nanti hasilnya akan diperiksa dulu, jikapun positif belum tentu terjangkit penyakit kanker. Masih ada beberapa tahap pemeriksaan lagi yang dilakukan,\" tuturnya. Dari itu, tambah Bahren, pihaknya sudah menyiapkan Crayo Therapy untuk mencegah terjangkitnya penyakit kanker serviks itu. \"Jadi sangat penting pemeriksaan ini dilakukan, selain untuk mengetahui juga untuk persiapan antipasi dini tadi,\" ucapnya. Disamping itu, Bahren mengaku sangat senang dan bangga karena kegiatan yang dilaksanakannya itu mendapat kunjungan langsung dari Ibu Negara Iriana Jokowi. Menurutnya, kunjungan ibu negara berserta rombongan merupakan spesial baginya yang bisa menyempatkan berkunjung ke Puskesmas Tanjung Sari hanya untuk melihat pelayanan IVA. \"Ya bangga ya, dari banyaknya Puskesmas, kita yang dipilih. Semoga hal ini menjadi vitamin tambahan buat kami agar lebih baik lagi memberikan pelayanan,\" pungkasnya. (CW1)Sumber: