Robinson: Kodim Siap Bantu Masyarakat

KALIANDA - Kodim 0421/LS terus berusaha mendekatkan diri dengan masyarakat. Berbagai upaya pun siap dilakukan agar masyarakat selalu dekat. Komandan Kodim 0421/LS, Letkol. Kav. Robinson O. Bessie mengatakan, pihaknya siap bekerjasama. Hal ini pun dibuktikan dengan kontribusi Kodim 0421/LS dalam membantu kebutuhan dan tenaga kepada masyarakat. Seperti perbaikan Dermaga Canti, Robinson mengatakan, bahwa Kodim 0432/LS berperan dalam menyumbang dana dan support. Sedangkan tenaga dibantu oleh masyarakat Desa Canti. Selain itu, Kodim 0421/LS juga telah membantu rehab masjid yang rusak akibat tsunami di Desa Banding, Kecamatan Rajabasa. “Kita siap kerjasama dan memberikan support, asalkan itu demi masyarakat,” kata Robinson kepada Radar Lamsel, Kamis (25/4) kemarin. Selain di Lampung Selatan, Kodim 0421/LS juga membantu masyarakat di Kabupaten Pesawaran, yang termasuk dalam wilayah mereka. Robinson mengatakan bahwa pihaknya tak membeda-bedakan wilayah, sebab yang utama adalah kepentingan dan kebutuhan bagi masyarakat. “Untuk rehab bedah rumah, kita lakukan di Pesawaran. Sedangkan untuk masjid, huntara, dan jembatan, kita lakukan di kabupaten (Lampung Selatan) ini,” katanya. Kodim 0421/LS, kata Robinson, akan terus membantu dalam hal apa pun jika hal tersebut demi kepentingan masyarakat banyak. Dalam waktu dekat, Kodim 0421/LS akan menggelar kegiatan bakti sosial (baksos) dan pengobatan gratis. “Kegiatan bulan depan, rencana Mei. Kita akan adakan kegiatan baksos dan pengobatan gratis. Tapi kami akan melihat waktunya lagi. Kita juga perlu bantuan tenaga dokter, jika ada yang berkenan silakan ikut bersama kami,” katanya. (rnd)
Sumber: