Rekrutmen CPNSD Ditutup Hingga 2019

Rekrutmen CPNSD Ditutup Hingga 2019

KALIANDA – Asa masyarakat yang ingin menjadi aparatur sipil negara (ASN) di Kabupaten Lampung Selatan sepertinya harus kandas. Sebab, Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negera Reformasi Birokarasi (Kemenpan dan RB) RI masih melakukan penataan ASN yang terdata melalui Pendataan Ulang PNS (PUPNS). Dimungkinkan hingga tahun 2019 mendatang tidak ada pengadaan Calon Pegawai Negeri Sipil Daerah (CPNSD). Hal tersebut diungkapkan Kepala Bidang Pengadaan dan Mutasi Pegawai BKPL Lamsel M. Sefri Masdian saat ditemui diruang kerjanya, Kamis (25/2) kemarin. Dikatakannya, satuan kerjanya telah melakukan koordinasi dengan Kemenpan dan RB secara intensif mengenai rekrutmen CPNSD. Itu dilakukan untuk mencari informasi soal pengadaan CPNSD ditingkat daerah. “Informasi terakhir, tidak ada penerimaan CPNSD hingga 2019 mendatang. Karena, sekarang ini di kementerian sibuk menata ASN yang ada di Indonesia. Sebenarnya berapa jumlah ASN yang ada itu. Makanya, kemarin itu ada PUPNS,”kata Sefri, kemarin. Dia menambahkan, BKPL Lamsel setiap tahunnya mengajukan formasi CPNSD ke Menpan-RB. Pada tahun 2015 lalu, lanjutnya, formasi CPNSD yang diajukan BKPL sebanyak 3.591 orang dengan rincian tenaga pendidik sebanyak 2.485 orang, tenaga kesehatan sebanyak 533 orang dan tenaga teknis sebanyak 573 orang. “Walaupun informasinya tidak ada CPNSD, tetapi tahun 2016 ini kami akan tetap mengajukan. Karena, di Lamsel sendiri memang masih minim tenaga ASN khususnya pada tenaga pendidik,”imbuhnya. Lebih lanjut dia mengatakan, jika memang pengadaan CPNSD ditiadakan hingga 2019 mendatang, kemungkinan besar jumlah ASN di Lamsel akan terus berkurang. Mengingat setiap tahunnya jumlah ASN yang pesiun diperkirakan mencapai 200-250 pegawai. “Ya, mau tidak mau kita harus memanfaatkan dengan sebaik-baiknya dengan jumlah pegawai yang ada. Tetapi kita berharap saja ada informasi terbaru dan akan diadakan CPNSD,”pungkasnya. (idh)

Sumber: