Rajabasa Tuan Rumah O2SN SD Rayon I

Rajabasa Tuan Rumah O2SN SD Rayon I

RAJABASA – Ajang Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) SD tingkat Rayon I se-Kabupaten Lampung Selatan digelar, Senin (29/2) kemarin. Rayon I yang meliputi lima kecamatan itu dipusatkan di wilayah Kecamatan Rajabasa. Diketahui, lima kecamatan yang masuk dalam rayon I adalah Kecamatan Rajabasa, Kalianda, Way Panji, Sidomulyo dan Candipuro. Pelaksanaan O2SN tersebut merupakan lanjutan dari pelaksanaan O2SN ditingkat kecamatan. Kepala Unit Pelaksana Teknis Dinas Pendidikan (UPT Disdik) Kecamatan Rajabasa Drs. Syarifudin Bathin Putra mengungkapkan, kegiatan O2SN merupakan salah satu ajang yang bertujuan untuk menyaring bakat dan minat siswa dibidang olahraga. Agar potensi siswa dapat diasah melalui berbagai jenis perlombaan olahraga. “Tujuan dari kegiatan ini tak lain adalah untuk mengasah bakat olahraga yang dimiliki oleh siswa. Kami harap, bisa tumbuh jiwa sportifitas tinggi dari para peserta yang mewakili masing-masing rayon,”ungkap Syarifudin dalam sambutannya membuka kegiatan tersebut. Sementara itu, Ketua Pelaksana Surono, S.Pd, M.M., Pd menjelaskan, ada delapan tangkai yang diperlombakan dalam ajang O2SN tingkat rayon tersebut. Yang meliputi lomba atletik yang dipusatkan di lapangan merpati, renang di NBR Kalianda, bulutangkis di Gor Desa Totoharjo, satur, tenis meja di SDN 1 Way Muli, pencak silat, karate, volly mini dipusatkan di SDN 2 Way Muli. “Harapannya dengan ajang ini tumbuh bibit-bibit atlet yang membawa nama baik Kabupaten Lamsel pada ajang yang lebih tinggi. Setelah tingkat rayon ini, peserta yang menjadi juara akan kita bina untuk persiapan pada ajang yang sama di tingkat kabupaten,”pungkasnya. (idh)

Sumber: