Mapasanda Diminta Aktif Jaga Gunung dan Pantai

Mapasanda Diminta Aktif Jaga Gunung dan Pantai

KALIANDA – Mahasiswa Pecinta Alam Semesta Kalianda (Mapasanda) STIE Muhammadiyah diminta untuk giat melakukan pengawasan terhadap kawasan gunung dan wisata pantai yang ada di wilayah Lampung Selatan. Pasalnya, seluruh anggota Mapasanda tergabung dalam kepengurusan search and rescue (SAR) Mapala Muhammadiyah Indonesia di tingkat daerah. Hal tersebut ditegaskan Kepala SAR Mapala Muhammadiyah Indonesia Slamet Widodo pada saat kunjungannya ke STIE Muhammadiyah Kalianda, Selasa (8/3) lalu. Menurutnya, seluruh mahasiswa Muhammadiyah yang tergabung pecinta alam (mapala) sudah otomatis masuk dalam anggota SAR Muhammadiyah. Dia berharap, seluruh anggota SAR bisa bekerja sesuai dengan tugasnya. “Kedatangan saya ke Lamsel juga sekaligus sosialisasi tentang SAR Muhammadiyah dan menyerahkan SK dari PP Muhammadiyah soal keanggotaan SAR adalah mahasiswa Mapala baik universitas maupun sekolah tinggi Muhammadiyah se-Indonesia. Lalu, Wakil Ketua II SAR Mapala Muhammadiyah Indonesia Zulfahmi Sengaji, SE, MM adalah pengarah SAR,”kata Slamet disela kunjungannya. Diharapkannya, anggota Mapasanda bisa aktif dalam berbagai bentuk kegiatan yang sifatnya kemanusian di Lamsel. Terlebih, Lamsel kaya akan potensi wisata alan dan pantai. “Jadi, Mapasanda memiliki kewajiban menjaga gunung dan pantai yang ada di Lamsel. Kita harus bergerak bersama-sama dengan segera. Meskipun SAR Muhammadiyah ini baru terbentuk,”tutupnya. Sementara itu, Ketua STIE Muhammadiyah Kalianda Tamam, SE, MM didampingi Pembina Mapasanda Zulfahmi Sengaji, SE, MM sangat mengapresiasi dan siap mendukung berbagai program yang dicanangkan SAR Muhammadiyah Indonesia. Karena, kegiatan tersebut sifatnya kemanusiaan dan sangat sejalan dengan tuntunan Muhammadiyah. “Apalagi di Lamsel banyak dikunjungi para wisatawan. Kami akan melakukan pembinaan kepada Mapasanda terkait SAR ini. Karena, saya sendiri sebagai pengarah SAR Mapala Muhammadiyah Indonesia,”jelas Zulfahmi. Saat ini, lanjutnya, STIE Muhammadiyah tengah melengkapi berbagai perlengkapan SAR bagi para anggota Mapasanda. “Kami akan berikan seragam lengkap termasuk pelampung untuk menjaga pantai. Jadi, jika sedang musim liburan kita akan berdayakan mereka. Termasuk akan kita lakukan pelatihan-pelatihan SAR,”pungkasnya. (idh)

Sumber: