Adik Zulhas, Fitoni Bidik Calon Bupati Lamsel
Ambil Berkas Balonbup DPD PAN Lamsel
radarlamsel.com - Adik kandung Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan (Zulhas), Ahmat Fitoni Hasan membidik calon bupati Lamsel pada Pilkada 2020 mendatang. Liaison Officer LO nya Halim Nasai, mengambil berkas bakal calon bupati Lamsel di markas DPD PAN Lamsel. \" Pengambilan berkas ini murni atas keinginan beliau serta dorongan masyarakat dan konstituennya. Beliau dapat dorongan untuk berkiprah lebih jauh di eksekutif Lamsel, sebab kandidat kami ini Fitoni masih sebagai legislatif provinsi Lampung,\" kata Halim Nasai kepada radarlamsel.com, Jum\'at (27/9). Halim menuturkan komunikasi terakhirnya dengan Ketua DPD PAN Lamsel itu diklaim cukup intensif. Itu tampak jelas dari penunjukan dirinya yang di percaya sebagai LO. \" Komunikasi kami dengan beliau (Fitoni) cukup intens. Terakhir kemarin beliau menginstruksikan kami untuk mengambil berkas Balonbup PAN Lamsel, selanjutnya agenda yang kami lakukan ini akan kami laporkan ke beliau,\" ujar Anggota DPRD Lamsel ini. Masih kata Halim Nasai, kemungkinan memulangkan berkas ke DPD PAN Bakal dilakukan pada last minute, perikiraannya pada 30 September sesuai batas akhir pendaftaran di DPD PAN Lamsel. \" Kemungkin memulangkan berkas Senin depan, last minute. Kami tegaskan bahwa beliau memang serius untuk maju mencalonkan sebagai Balonbup Lamsel,\" tegasnya. Disinggung ihwal pendaftaran di Parpol selain PAN? Halim enggan berkomentar. Ia beralasan bukan tupoksinya untuk menjawab pertanyaan tersebut. \" Kalau soal itu kami nggak tahu. Biar nanti beliau saja yang menjawabnya, karena kami hanya dapat instruksi sebagai LO untuk mengambil berkas di PAN,\" pungkasnya. Ketua Tim penjaringan Pilkada PAN Lamsel Zainal Abidin menganjurkan tim LO Ahmat Fitoni agar melengkapi persyaratan, seperti yang juga dipatuhi oleh calon lain yang telah lebih dulu mendaftar di DPD PAN. \" Prosesnya tetap sesuai mekanisme karena PAN membuka peluang bagi siapapun baik itu internal PAN maupun tokoh eksternal sekalipun, dan calon wajib hadir saat memulangkan berkas nanti,\'\' ujarnya. Pantauan radarlamsel.com LO Ahmat Fitoni Hasan cs diterima oleh tim penjaringan pilkada PAN, tampak hadir pula pengurus PAN serta legislator PAN yang duduk di parlemen Lamsel. (ver)Sumber: