Izinkan Semua Kelompok Pengajian Gunakan Masjid

Izinkan Semua Kelompok Pengajian Gunakan Masjid

KALIANDA – Bupati Lampung Selatan Dr. H. Zainudin Hasan memastikan Masjid Agung Kubah Intan dapat digunakan semua elemen masyarakat untuk berbagai kegiatan religius rakyat di Lamsel. Siapapun yang ingin menggunakannya, asalkan untuk urusan keagamaan diperbolehkan. Demikian disampaikan Bupati Lamsel H. Zainudin Hasan saat menghadiri pengajian akbar Rakhmat Hidayat Lampung di Masjid Kubah Intan, Sabtu (13/3). “Dulu ada yang melarang-larang. Sekarang tidak lagi. Pengajian kok dilarang,” ungkap Zainudin disambut riuh tepuk tangan ibu-ibu pengajian yang memadati Masjid Agung Kubah Intan. Zainudin sendiri mengaku mendapatkan pengalaman yang tidak enak di Masjid Kubah Intan. Utamanya saat pencalonan waktu pilkada Lamsel 9 Desember 2015 lalu. “Urusan ibadah jangan disangkut-sangkutkan dengan politik. Masak mau ke Masjid saja tidak boleh?,” ungkapnya geram. Karena hal itu, Zainudin memastikan siapapun kelompok pengajian yang ingin menggunakan Masjid AgungKubah Intan diperbolehkan. Sebab, kata Zainudin, masjid Agung Kubah Intan ini milik semua rakyat Lamsel karena pembangunannya menggunakan anggaran negara. “Semua elemen pengajian boleh. Ini masjid punya rakyat,” ungkap dia. Zainudin sendiri mengaku berencana akan memperbaiki kembali kekurangan-kekurangan yang ada. Diantaranya mengenai pagar masjid yang kondisinya sudah rusak. “Nanti akan kita pagar. Kita perindah rumah Allah SWT ini. Malu lah kita sama Allah,” ungkap dia. Sejauh ini, Zainudin Hasan telah berupaya untuk memakmurkan Masjid Kubah Intan agar jamaahnya ramai. Salah satunya dengan mengimbau seluruh pegawai dilingkungan Pemkab Lamsel untuk beribadah sholat berjamaah di masjid yang berada dikompleks pemkab Lamsel ini. Imbauan itu pun bak arus stunami yang langsung menggiring pegawai ramai-ramai berjamaah di masjid. Utamanya pada waktu sholat dzuhur. “Ini memang sengaja saya lakukan. Supaya pegawai takutnya kepada Allah. Bukan kepada saya. Kalau takut dan taat kepada Allah, insya Allah semuanya baik,” ungkap dia. (edw)

Sumber: