Sudah 45 KK Daftar Ikut Transmigrasi
KALIANDA – Pemerintah Kabupaten Lampung Selatan melalui Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) masih terus membuka pendaftaran bagi warga yang ingin mengikuti program transmigrasi 2016. Pasalnya, dinas yang menangani soal perpindahan penduduk ini belum dapat memastikan kapan bakal menggelar seleksi dan jadwal pemberangkatan peserta transmigrasi ke Kabupaten Kapuas, Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng). Menurut Sekretaris Disnakertrans Drs. M. Aham, saat ini sedikitnya 45 kepala keluarga (KK) sudah mendaftarkan diri untuk ikut program tersebut. “Kita buka terus pendaftarannya sampai benar-benar ada instruksi dari pusat. Kami juga belum tahu kapan program ini berjalan,”kata M. Aham kepada Radar Lamsel, Senin (21/3) kemarin. Dari keseluruhan pendaftar, lanjut Aham, akan dilakukan penyeleksian dengan kategori yang telah ditetapkan oleh pemerintah pusat. Karena, kuota transmigrasi tahun 2016 untuk Lamsel hanya sebanyak 15 KK. “Nanti, warga yang sudah dinyatakan lulus seleksi akan diberi pelatihan selama satu minggu. Baru mereka diberangkatkan. Kalau tidak salah, program ini akan dilakukan bulan September,”imbuhnya. Dalam program transmigrasi tersebut, lanjutnya, peserta yang berangkat akan mendapatkan pengawasan dan pembinaan selama lima tahun oleh Pemerintah Kabupaten Kapuas. Karena, Pemkab Lamsel dan Kapuas sebelumnya telah bekerja sama dalam hal program tersebut. “Para transmigran bakal menempati perumahan semi permanen berukuran 6 x 9 berdiri di atas lahan seluas 2.500 meter persegi. Mereka juga akan diberikan garapan lahan pertanian seluas dua hektare untuk memenuhi kebutuhan hidup selama disana,”pungkasnya. (idh)
Sumber: