Refresing Kader Posyandu Tingkatkan Pelayanan

Refresing Kader Posyandu Tingkatkan Pelayanan

WAY PANJI – Memotivasi para kader Posyandu agar dapat meningkatkan pelayanan kepada masyarakat, khususnya ibu hamil dan anak balita. Unit Pelaksana Tekhnis (UPT) Puskesmas Way Panji, menggelar refresing bagi kader Posyandu se-Kecamatan Way Panji di Balai Desa Sidomakmur, Senin (26/10). Kepala UPT Puskesmas Way Panji, Ni Putu Armini, S.Keb mengatakan, sebanyak 125 kader Posyandu diberikan refresing dengan pemateri dari Dinas Kesehatan (Dinkes) Lampung Selatan dan petugas kesehatan Puskesmas Way Panji. Setelah mengikuti refresing, kader diharapkan mampu meningkatkan jumlah ibu hamil dan anak balita untuk berkunjung ke Posyandu. Sehingga kesehatan ibu dan anak dapat terpantau dan program kesehatan di Kecamatan Way Panuji sukses. “Harapan kami kedepan, para kader bisa memotivasi masyarakat untuk berkunjung ke Posyandu. Apalagi, di Way Panji ini pelayanan kepada ibu hamil dan anak balita sudah semakin baik. Sehingga setelah kita lakukan refresing atau penyegaran akan menambah semangat dalam bekerja,”kata Putu Armini. Putu menambahkan, dengan mendapatkan materi tentang imunisasi, gizi, kesehatan ibu dan anak (KIA), penyakit menular serta berkaitan dengan kesehatan. Kader akan dapat lebih tanggap dalam memberikan pelayanan. “Kader harus mencatat setiap kejadian, membuat laporan dan kegiatannya. Mudah-mudahan dengan dukungan para kader Posyandu dan tersebar di empat Desa se-Way Panji, akan lebih meningkat lagi kinerjanya,”pungkasnya. Sementara itu, Kepala Seksi Promkes Dinkes Lamsel, Marsono, M.Kes mengharapkan agar setiap desa dapat menganggarkan insentif bagi para kader Posyandu. Karena Dinkes pada tahun ini hanya memberikan insentif selama empat bulan. “Sarana dan prasarana bagi kader Posyandu, sekarang sudah cukup baik. Harapan kami, mereka bisa mendapatkan insentif dari dana desa. Karena sesuai dengan aturan hal tersebut diperbolehkan. Mudah-mudahan di tahun 2016, ini bisa dianggarkan di masing-masing desa, sebagai bentuk penyemangat kerja para kader,”harap Marsono. (gus)

Sumber: