Proyeksikan Perpuseru di Setiap Desa

Proyeksikan Perpuseru di Setiap Desa

KALIANDA – Bupati Lampung Selatan Dr. H. Zainudin Hasan, M.Hum menargetkan setiap desa sudah memiliki perpustakaan seru (perpusru) dalam waktu tiga tahun kedepan. Sehingga, masyarakat di desa bisa lebih luas wawasannya dan menjadi masyarakat yang cerdas. “Tidak perlu banyak buku di perpusru ini. Tetapi, kita siapkan minimal tiga unit komputer yang sudah dilengkapi dengan jaringan internet. Kita akan mulai secara bertahap. Anggarannya tidak besar karena bisa kita topang dengan dana desa (DD),”ungkap Zainudin saat diwawancarai wartawan di Aula Rajabasa Kantor Bupati Lamsel, kemarin. Lalu, program yang bakal dirampungkan dalam tiga tahun kedepan adalah jambanisasi. Program tersebut dinilai sangat perlu untuk meningkatkan kesehatan masyarakat. Sebab, Zainudin menilai masih banyak masyarakat yang belum memiliki jamban dikediamannya. “Masyarakat tidak mampu diberikan atau dibangunkan jamban dengan cara gotong royong. Selain dari DD, nanti kita berikan juga dana pendamping dari pemkab. Desa Titiwangi, Kecamatan Candipuro bisa menjadi salah satu percontohan program jambanisasi ini,”imbuhnya. Program pembangunan desa yang tidak kalah pentingnya adalah pendirian warung desa (wardes). Itu dilakukan agar setiap desa memiliki PADes yang bisa mensejahterakan masyarakatnya. Program tersebut, rencananya akan dimulai pada tahun anggaran 2017. “Tahun depan kita mulai mewujudkan wardes. Mudah-mudahan, waralaba yang sudah bertemu dengan saya langsung bisa membantu hal ini. Kalau di desa anggaran untuk wardes nya minim, kita berikan dana pendamping dari pemkab. Jangan khawatir, akan dibuatkan badan hukum dan Bupati yang bertanggungjawab sebesar-besarnya dalam hal ini,”pungkasnya. (idh)

Sumber: