Seru! Lomba Dayung Kano di Pulau Mengkudu

Seru! Lomba Dayung Kano di Pulau Mengkudu

BAKAUHENI - Pengelola pulau Mengkudu mengadakan lomba balap kano, Rabu (26/8/2020). Ajang balap perahu kecil ini diselenggarakan dalam rangka merayakan hari kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-75 tahun. Event yang baru pertama kali digelar di pulau Mengkudu ini cukup menyedot perhatian dari masyarakat. Meski baru pertama kali diselenggarakan, sebanyak 30 peserta yang terdiri dari orang dewasa, dan anak-anak ikut berlomba dalam kegiatan ini. Bahkan ada 1 peserta wanita berasal dari desa Kunjir yang cukup berani berlomba dengan laki-laki. Dari puluhan peserta tersebut, profesi mereka kebanyakan diikuti oleh para nelayan yang biasa mengantar pengunjung ke pulau Mengkudu. Tetapi ada juga pengunjung yang memberanikan diri untuk ikut serta. Perlombaan yang memperebutkan hadiah berupa uang tunai ini berlangsung seru dan penuh kegembiraan. Tepuk tangan disertai teriakan penuh semangat terdengar dari para peserta dan pengunjung yang berwisata di pulau tersebut. \"Peserta dibagi dalam 3 grup yang masing-masing juaranya langsung mengikuti final,\" kata Pengelola Pulau Mengkudu, Yodistara Nugraha, kepada Radar Lamsel. Lomba dayung kano yang menempuh jarak sekitar 100 meter itu memperebutkan 3 juara. Peraih juara pertama dimenangkan oleh Kuswandi. Pria asal dusun Belebuk, desa Totoharjo, kecamatan Bakauheni ini berhak mendapatkan hadiah uang tunai senilai Rp700 ribu. Sedangkan Basri, peserta dari desa yang sama, mendapatkan hadiah uang tunai sebesat Rp400 ribu karena meraih juara kedua. \"Dan Idham, bocah cilik kelas 6 SD ini berhasil menjadi juara 3. Dia dapat hadiah uang tunai sebesar Rp250 ribu,\" katanya. Sementara puluhan peserta lainnya berkesempatan mendapatkan undian doorprize berupa uang tunai berjumlah ratusan ribu rupiah. Perlombaan yang dimulai pada pukul 14.00 WIB ini selesai dilaksanakan pada pukul 16.00 WIB. Penggiat wisata asal kecamatan Bakauheni ini akan menjadikan lomba dayung kano sebagai lomba rutin tahunan untuk merayakan hari kemerdekaan RI. (rnd)

Sumber: