Zainudin : Nenek Ini Berhasil Nge-Bom TPI Bom

Zainudin : Nenek Ini Berhasil Nge-Bom TPI Bom

KALIANDA – Bupati Lampung Selatan H. Zainudin Hasan terus mengumbar senyum pada acara grand final pemilihan Muli – Mekhanai digelaran Festival Rajabasa, malam ini. Orang nomor satu di Bumi Khagom Mufakat ini pun mengapresiasi Kepala Dinas Pariwisata, Seni dan Kebudayaan (Disparsebud) Lamsel Hj. Fauziah Arief yang dinilai berhasil menggelar acara Festival Rajabasa IV tahun ini. Apresiasi itu disampaikan Zainudin saat menyampaikan sambutan pada acara yang dihelat di Objek Wisata Kuliner Dermaga Bom Kalianda, Jum\'at (13/5) malam. Menurut Zainudin, kehadiran ribuan masyarakat dalam acara tersebut merupakan kerja keras yang patut dicontoh oleh para kepala SKPD lainnya. \"Baru satu kepala dinas yang membuat saya senang. Walaupun Kepala Disparsebud ini umurnya tidak muda lagi dan bisa dikatakan nenek-nenek tetapi semangat dan keseriusan beliau menunjukan bahwa kinerjanya cukup baik. Kepala SKPD yang laki-laki harusnya jangan mau kalah,\" ucap Zainudin. Zainudin menambahkan, jajaran kepanitiaan dalam menggelar acara tersebut juga cukup baik dan kompak. Sehingga, banyak masyarakat yang hadir dalam acara tersebut. \"Nenek-nenek ini berhasil nge-bom kawasan wisata bom Kalianda. Saya sangat bangga terhadap beliau,\" pungkasnya. Mendapat apresiasi itu, Hj. Fauziah Arief pun nampak mengumbar senyum. Dia mengakui banyak hal yang dilakukan untuk mengoptimalkan kegiatan itu berlangsung meriah. Meski ada kekurangan disana-sini, ia mengaku sudah maksimal. (idh)

Sumber: