Ring Road Rajabasa jadi Perhatian Ketua MPR-RI

Ring Road Rajabasa jadi Perhatian Ketua MPR-RI

RAJABASARing road Rajabasa (jalan lingkar pesisir Rajabasa) menjadi perhatian Ketua MPR-RI H. Zulkifli Hasan untuk segera dibenahi. Selain sebagai akses transportasi masyarakat pesisir, pembenahan ring road Rajabasa diyakini Zulkifli Hasan akan mendongkrak dunia kepariwisataan Lampung Selatan yang berada di Rajabasa. Karena hal itu, mantan Menteri Kehutanan (Menhut) RI ini akan mengagendakan pertemuan dengan Gubernur Lampung M. Ridho Ficardo membahas mengenai ring road Rajabasa. Sebab, jalan raya pesisir itu notabennya adalah jalan provinsi Lampung. “Saya akan temui Gubernur Lampung untuk membahas perbaikan jalan seputar Gunung Rajabasa. Karena, ini jalan milik provinsi,” kata Zulkifli Hasan saat menghadiri lomba perahu jukung dan hias di Pantai Desa Kunjir, Kecamatan Rajabasa, Minggu (15/5). Menurut Zulkifli Hasan potensi wisata di Kecamatan Rajabasa sangat banyak. Salah satunya yang telah mendunia yaitu Gunung anak Krakatau (GAK). Sementara semua destinasi wisata itu membutuhkan dukungan infrastruktur yang bagus. “Yang paling utama adalah ring road ini. Sebab, disepanjang jalan lingkar ini banyak wisata-wisata. Infrastrukturnya perlu didukung,” ungkap dia. Bupati Lampung Selatan H. Zainudin Hasan juga mengungkapkan perhatiannya terhadap ring road Rajabasa. Bahkan, orang nomor satu di Bumi Khagom Mufakat ini mengaku akan memprioritaskan pembangunan infrastruktur selama era kepemimpinannya. “Sarana menuju kawasan wisata akan kita benahi,” ungkap Zainudin Hasan kepada Radar Lamsel. Terhadap ring road Rajabasa Zainudin juga mengaku akan ikut mendobrak Pemprov Lampung agar menjadi prioritas pembangunan Pemerintah Provinsi. Menurut Zainudin, ring road Rajabasa perlu pelebaran dan perbaikan. Karenanya dalam ajang Musrenbang Kecamatan Rajabasa beberapa waktu lalu, Zainudin mengajak masyarakat untuk mendukung rencana pelebaran ring road Rajabasa agar terealisasi tanpa hambatan. (idh/edw)

Sumber: