Covid-19 Tembus 563 Kasus

Covid-19 Tembus 563 Kasus

KALIANDA – Perkembangan kasus covid-19 di Kabupaten Lampung Selatan kian memprihatinkan. Masyarakat diminta tidak mengabaikan protokol kesehatan lantaran status wilayah masih pada zona merah virus corona. Hal ini dibuktikan dengan total kasus positif terkonfirmasi covid-19 terus mengalami peningkatan. Yang paling baru, Tim Gugus covid-19 mencatat kembali dua warga yang positif terkonfirmasi penyakit ini. Sehingga, total kasus yang telah ditemukan positif terkonfirmasi virus corona mencapai 563 kasus. Juru Bicara Tim Gugus Tugas Covid-19 Lamsel, Eka Riantinawati, SKM, M.Kes, tambahan dua pasien konfirmasi baru ditemukan diwilayah Kecamatan Ketapang. Keduanya, imbuhnya, merupakan kasus baru tanpa ada gejala medis. “Pasien nomor 562 adalah wanita berinisial R (53) dari Desa Legundi dan pasien nomor 563 adalah laki-laki berinisial DA (21) warga Desa Berundung Kecamatan Ketapang. Kedua pasien ini merupakan kasus baru dan tidak ada riwayat perjalanan luar daerah,” ungkap Eka kepada Radar Lamsel, Kamis (21/1) kemarin. Dia menambahkan, temuan dua kasus baru ini berawal dari gejala yang ditimbulkan oleh pasien. Setelah diperiksa lebih lanjut oleh petugas, keduanya dinyatakan positif terkonfirmasi virus yang berasal dari negara Cina ini. “Mereka ditemukan ada gejala dan setelah diperiksa hasilnya positif. Saat ini, semuanya dalam kondisi baik dan tengah menjalani isolasi mandiri di rumah,” imbuhnya. Lebih lanjut dia menghimbau, kepada seluruh masyarakat tidak mengabaikan protokol kesehatan pada status zona merah daerah. Sebab, semua orang sangat berkemungkinan dapat menjadi pasien berikutnya karena menyepelekan hal tersebut. “Sampai saat ini ada sekitar 140 pasien tang masih menjalani isolasi mandiri maupun di dalam perawatan medis. Lalu yang sudah dinyatakan sembuh ada 395 orang. Maka saya terus mengimbau masyarakat tetap patuh pada prokes untuk memutus mata rantai penyebarannya,” pungkasnya. Diketahui untuk Provinsi Lampung dengan bertambah 128 kasus baru, membuat total kasus terkonfirmasi positif Covid-19 pada (21/1/2021) mencapai 8.526 kasus. Begitu pala dengan angka kematian bertambah 3 kasus, sehingga total 456 kasus.     Dari data Dinkes Lampung, Kasus baru tersebut, terbanyak berasal dari Kabupaten Lampung Timur dengan 41 kasus, disusul Kota Bandarlampung 37 kasus, Kabupaten Lampung Tengah 14 kasus, Lampung Utara 13 kasus.     Kemudian Kabupaten Pesawaran 10 kasus. Kota Metro dan Kabupaten Mesuji sama-sama 5 kasus baru, Lampung Selatan dua kasus, serta Pesisir Barat 1 kasus. Untuk nihil kasus hari ini ada lima Kabupatan, yaitu Tulang Bawang, Tulang Bawang Barat, Tanggamus, Pringsewu, Lampung Barat dan Way Kanan.     Untuk yang selesai isolasi bertambah 60 orang sehinga secara keseluruhan telah mencapai 6.346 kasus. Untuk kasus suspek bertambah 49 kasus, sehinga menjadi 341 kasus.     Delapan wilayah di Provinsi Lampung masih masuk Zona Merah, yaitu Kota Bandarlampung dengan 3.460 kasus dan Metro dengan 411 kasus. Kabupaten Lampung Utara dengan 765 kasus, Lampung Barat 160 kasus, Tanggamus dengan 458 kasus, Pringsewu dengan 248 kasus, Lampung Selatan dengan 561 kasus dan Lampung Timur dengan 442 kasus. (idh/red)  

Sumber: