Bidan Desa Edukasi Pengunjung Posyandu Bermasker

Bidan Desa Edukasi Pengunjung Posyandu Bermasker

WAY PANJI - Bidan desa dan para kader Pos Pelayanan Terpadu (Posyandu) di Desa Sidomakmur, Kecamatan Waypanji, gencar mengedukasi serta memberikan penyuluhan terhadap para pengunjung Posyandu tentang Protokol Kesehatan (Prokes). Upaya tersebut, merupakan salah satu langkah yang dilakukan oleh jajaran Puskesmas setempat, guna meningkatkan kesadaran masyarakat, tentang betapa pentingnya menerapkan Prokes disetiap kesempatan pada wakru beraktivitas di luar rumah, ataupun pada waktu bekunjung ke Posyandu, untuk menerima pelayanan kesehatan. Hal tersebut dikatakan oleh Bidan Desa Sidomakmur, Kecamatan Waypanji Eka Suryani, S. Tr, Keb, kepada Radar Lamsel, ditengah kegiatan pelayanan KIA, di Posyandu Melati II, Desa Sidomakmur, kecamatan Waypanji, Selasa (16/3). Ia menjelaksan, adapun edukasi dan penyuluhan tentang Prokes terhadap para pengunjung Posyandu tersebut bertujuan, demi optimalnya pelayanan kesehatan terhadap ibu hamil dan menyusui serta balita dimasa pandemi. \" Tujuan, agar para pengunjung lebih meningkat kesadarannya tentang Prokes. Langkah ini juga untuk memastikan pelayanan KIA di masa pandemi terhadap ibu bayi dan balita berjalan aman dan sehat,\" ungkapnya. Lebih lanjut Eka Suryani mengatakan, dirinya tidak menampik, meski edukasi dan penyuluhan kerap kali dilaksanakan. Namun, tak jarang pada waktu membuka pelayanan KIA setiap satu bulan sekali, dirinya masih saja mendapati para pengunjung Posyandu tidak memakai masker. \" Bagi para pengunjung yang tidak memakai masker pada waktu berkunjung ke Posyandu, kami berikan penyuluhan. Kemudian, pengunjung kami sarankan untuk pulang ke rumah untuk melengkapi diri terlebih dahulu dengan masker. Setelahnya, kembali ke Posyandu lagi, baru kemudian pelayanan kesehatan dapat dilakukan,\" katanya. Pelayanan gratis oleh Tenaga Kesehatan (Nakes) di Posyandu tersebut, diantaranya menyasar KIA, pemberian tablet tambah darah bagi ibu hamil, imunisasi, pemeriksaan kehamilan, pemberian makanan tambahan bagi balita, pemantauan pertumbuhan melalui penimbangan bulanan, pemberian vitamin dan lainnya. \" Alhamdulilah pelayanan kesehatan di Posyandu Melati II secara umum berjalan lancar,\" tukasnya. Sementara, pengunjung Posyandu Melati II Siti Nafisatun Karomah (26), warga Desa Sidomakmur mengaku bersukur dan sangat terbantu dengan adanya pelayanan kesehatan gratis Di Posyandu tersebut. Dirinya berharap, pelayanan kesehatan gratis terhadap masharakat di Posyandu itu, semakin meningkat. Sebab, keberadaan Posyandu diakuinya sebagai salah satu akses bagi masyarakat, untuk mendapatkan jaminan pelayanan kesehatan oleh pemerintah secara gratis. \" Kami berharap pelayanan kesehatan di Posyandu lebih meningkat lagi jangan sampai kendor. Sebab, keberadaan Posyandu sangat membantu masyarakat, khususnya kaum ibu hamil dan menyusui serta balita, untuk mendapatkan jaminan pelayanan kesehatan secara gratis,\" harap ibu dari Balita usia tiga bulan bernama Rafasya itu.(sho)

Sumber: