Bulog Pastikan Alokasi Raskin Palas-Sragi 100 Persen

Bulog Pastikan Alokasi Raskin Palas-Sragi 100 Persen

PALAS – Pendistribusian beras miskin (Raskin) di Kecamatan Palas dan Sragi baru mencapai 70 persen dari total alokasi raskin 125,010 Kilogram pada bulan Mei lalu. Namun demikian, Perum Bulog Kecamatan Palas-Sragi memastikan alokasi raskin bulan Mei hingga pertengahan Juni pendistribusian untuk Kecamatan Palas dan Sragi bisa tercapai 100 persen. Sementara untuk Kecamatan Sragi pendistribusian raskin untuk kebutuhan 10 desa diwilayah tersebut sudah selesai. Sedangkan Kecamatan Palas, pendistribusian raskin oleh Bulog masih dalam proses pendistribusian kedesa-desa. Diprediksi pertengahan bulan Juni ini, pendistribusian kebutuhan raskin untuk 21 desa di Kecamatan Palas akan selesai. Petugas Satuan Kerja (Satker) Raskin Kansilog Kalianda Asep mengatakan, pendistribusian raskin untuk wilayah Kecamatan Sragi sudah selesai. “Untuk Kecamatan Palas, bulog masih melakukan pendistribusian kedesa-desa. Diprediksi untuk alokasi raskin bulan Mei akan selesai seratus persen pada pertengahan bulan Juni mendatang,” kata Asep. Sementara, Sekdes Sukaraja Jusman Hadi mengatakan, jumlah penerima raskin di desanya sebanyak 366 RTM. Dengan jumlah itu, pihak desa menerima raskin 5,4 ton. “Hari ini (Sabtu’red), Desa Sukaraja sudah menerima distribusi raskin dari bulog. Selanjutnya, pihak desa akan mengumumkan kepada warga agar segera mengambil jatah raskin tersebut,” kata Jusman Hadi. (yan)

Sumber: