Zainudin Hasan Tinjau Pembangunan Jalan Tol di Bakauheni
BAKAUHENI – Bupati Lampung Selatan Dr. H. Zainudin Hasan, M.Hum bersama sejumlah pejabat Pemkab Lamsel meninjau pembangunan jalan tol trans sumatera (JTTS) Bakauheni-Terbanggibesar di Bakauheni, kemarin. Kunjungan orang nomor satu di Lampung Selatan didampingi Camat Bakauheni Ariswandi, SH, MH ini untuk mengetahui sejauh mana pelaksanaan pembangunan proyek nasional yang dilaksanakan di Kecamatan Bakauheni dari Desa Bakauheni sampai Desa Hatta atau dari STA 0 sampai STA 8. Pantauan Radar Lamsel selain Zainudin tinjauan itu juga dilakukan Kapolres Lamsel AKBP Adi Ferdian Saputra, S.I.K dan sejumlah pejabat dilingkungan Pemkab Lamsel. “Bapak bupati meninjau pembangunan jalan tol dari STA 0 di sampai STA 8 atau dari Desa Bakauheni sampai Desa Hatta. Rencananya, pembangunan jalan tol dari titik nol Bakauheni sampai Desa Hatta akan digunakan jalur mudik angkutan lebaran tahun ini,” kata Ariswandi saat dihubungi via ponselnya. Ariswandi mengatakan, pengerjaan pembangunan jalan tol dipercepat oleh pihak pelaksana PT. Pembangunan Perumahan (PP). “Pihak PT. PP mempercepat proses pengerjaannya sampai dengan pengerasan. Meski jalan tol belum di cor beton, tapi diupayakan dikeraskan sehingga bisa dilalui saat arus mudik dan arus balik angkutan lebaran nanti. Setidaknya bisa menekan kemacetan sepanjang jalan lintas sumatera (Jalinsum) menuju pelabuhan Bakauheni,” papar Ariswandi.(man)
Sumber: