Setelah 14 Hari, 4 Penyintas Covid Bebas

Setelah 14 Hari, 4 Penyintas Covid Bebas

PALAS – Empat pasien Covid-19 asal Desa Bali Agung, Kecamatan Palas dinyatakan sembuh setelah mengikuti isolasi di Rumah Sakit Bob Bazar Kalianda selama 14 hari. Kepala Unit Pelaskana Teknis Puskesmas Rawat Inap Bumidaya, Yasir mengatakan, dari 27 pasien Covid-19 baru empat orang yang telah dinyatakan sembuh. “Empat orang yang telah berhasil sembuh dari Covid-19 adalah pasien yang mendapat perawatan atau isolasi di Rumah Sakit Bob Bazar Kalianda,” kata Yasir, memberikan keterangan kepada Radar Lamsel, Selasa (29/6) kemarin. Yasir menjelaskan, untuk warga yang terpapar Covid-19 di Desa Bali Agung sebelumnya terdapat lima pasien mendapat perawatan di Rumah Sakit Bob Bazar. Mereka terpapar Covid-19 sejak 15 Juni lalu. “Meskipun sudah mendapat surat keterangan sembuh, namun ke empat orang ini masih kita imbau untuk menjalani isolasi untuk pemulihan kesehatan selama tiga hari kedepan,” sambungnya. Yasir juga mengungkapkan kondisi terakhir 22 pasien yang menjalani isolasi mandiri di Desa Bali Agung, juga semakin membaik. “Kesehatan sudah semakin membaik namun belum bebas isolasi, sebelum discreening yang akan kita laksanakan besok,” imbuhnya. Hal tersebut diamini oleh Kepala Desa Bali Agung, Made Suwisnu Ngabdi.Terakhir satu pasien sebuh dipulangkan pada Senin malam. Sampai saat ini pasien yang masih menjalani isolasi di Rumah Sakit Bob Bazar Kalianda tersisa satu orang. “Sampai saat ini pasien Covid di Desa Bali Agung tersisa 23 orang. 22 Menjalani isolasi mandiri satu pasien masih di rumah sakit. Hingga saat ini pemerintah desa juga terus melakukan upaya pencegahan penyebaran virus,” pungkasnya. (vid)

Sumber: