Pemkab Lamsel MoU dengan TNI-Polri dan 4 Perguruan Tinggi
KALIANDA – Pemkab Lampung Selatan melalui Tim Koordinasi Kerjasama Daerah (TKKSD) kembali menyepakati perjanjian kerjasama dengan empat perguruan tinggi di Provinsi Lampung dan kerjasama pengamanan bersama TNI-Polri. Kegiatan tersebut berlangsung di Aula Sebuku, Rumah Dinas Bupati Lamsel, Selasa (6/7) kemarin. Penandatanganan nota kesepakatan (MoU’red) kerjasama itu langsung ditandatangani oleh Bupati Lampung Selatan, H. Nanang Ermanto dengan petinggi empat perguruan tinggi yakni Rektor Institut Informatika dan Bisnis Darmajaya Bandar Lampung, Dr. (Can) Ir. H. Firmansyah Y. Alfian, MBA, MSc, Rektor Universitas Muhammadiyah Lampung (UML), Dr. Dalman, M.Pd, Rektor Umitra, Dr. Ir. Hj. Armalia Reny. WA, MM dan Rektor Universitas Tulang Bawang (UTB), Dr. Agus Mardihartono, MM. Lalu, dilanjutkan dengan penandatangan MoU bersama Kapolres Lamsel AKBP Edwin, SIK, SH, M.Si serta Dandim 0421 Lamsel, Enrico Setiyo Nugroho. Hadir dalam kegiatan tersebut Sekkab Lamsel, Thamrin, S.Sos, MM beserta jajaran Kepala OPD di lingkup Pemkab Lamsel. Dalam hal ini, Kapolres dan Dandim 042 melakukan penandatangan MoU dibidang pengamanan Pilkades Serentak Gelombang I Tahun 2021. Sementara empat perguruan tinggi itu, melakukan kerjasama pada ruang lingkup tentang pendidikan, penelitian, pelatihan dan pengabdian masyarakat melalui Tri Dharma Perguruan Tinggi. (red)
Sumber: